Panggil 28 Pemain ke Dubai, Ini Rencana STY Menatap Piala Asia U-23 di Qatar
Marselino Ferdinan akan jadi andalan Timnas Indonesia U-23 di Piala Asia U-23 Qatar-pssi-
BACAKORAN.CO - Timnas Indonesia U-23 mulai bersiap diri menatap Piala Asia U-23 Qatar yang berlangsung pada 15 April hingga 3 Mei 2024.
Usai PSSI menerbitkan surat penghentian sementara Liga 1 2023/2024, Pelatih Timnas Indonesia U-23 Shin Tae Yong langsung memanggil pemain untuk persiapan hadapi Piala Asia U-23 Qatar.
Senin (1/4), sebanyak 28 pemain diboyong Pelatih Shin Tae Yong (STY) ke Dubai, Uni Emirat Arab. Mereka akan menjalani latihan di sana.
Sehari sebelum keberangkatan, Ketum PSSI Erick Thohir tampak memberikan semangat kepada pemain di hotel tempat pemain menginap.
"Pemain bertolak ke Dubai, Uni Emirat Arab pada Senin (1/4) untuk menjalani pemusatan latihan selama 10 hari," tulis PSSI di lama resminya.
Dalam tulisan itu juga disebut bahwa selama di Dubai, Timnas Indonesia U-23 akan melakoni dua laga uji coba. Rencannya melawan Timnas Arab Saudi U-23 dan Uni Emirat Arab U-23.
Dalam rombongan 28 pemain yang terbang ke Dubai, empat di antaranya pemain naturalisasi. Mereka adalah Rafael Struick, Ivar Jenner, Nathan Tjoe, dan Justin Hubner.
Sementara dari daftar penyumbang pemain terbanyak, dipegang Persija. Tim berjuluk Macan Kemayoran itu mengirimkan lima pemain.
Mereka adalah Rizky Ridho, Muhammad Ferarri, Dony Tri Pamungkas, Ilham Rio, dan Rayhan Hannan. Mereka ini adalah pemain yang kerap jadi andalan Pelatih Persija Thomas Doll untuk mengisi starting eleven di Liga 1 2023/2024.
Shin Tae Yong, pelatih Timnas Indonesia U-23.-pssi-
Selanjutnya Borneo FC mengirim empat nama. Mereka adalah Komang Teguh, Ikhsan Nur, Fajar Fathurahman, dan Daffa Pasya. Kemudian menyusul PSIS dengan 3 pemain macam Alfeandra Dewangga, Adi Satryo, dan Haykal Alhafiz.
BACA JUGA:Erick Thohir Beberkan Pertimbangan Penghentian Sementara Liga 1 2023/2024