Ditinggal Hokky Caraka ke Piala Asia U-23 Saat Kondisi Tim Genting, Begini Curhatan Pelatih PSS

Pemain PSS harus siap bertanding di sisa laga tanpa Hokky Caraka-pss-

BACAKORAN.CO - PSS Sleman kehilangan pemain penting jalani laga sisa Liga 1 2023/2024. Ini menyusul gabungnya Hokky Caraka ke Timnas Indonesia U-23 untuk  Piala Asia U-23 Qatar.

Hokky bagi PSS pemain sentral. Meski masih muda, baru memasuki 19 tahun, Hokky mampu menjadi inspirasi dalam setiap permainan PSS. Pergerakan eksplosifnya membuat dia selalu menjadi andalan di lini depan saat menjebol gawang lawan.

Hokky Caraka musim ini sudah memainkan 27 pertandingan dari total 30 laga yang dijalani PSS. Dari total 1.957 menit yang dikantongi, Hokky mencetak 4 gol untuk PSS.

Pelatih Risto Vidakovic mengaku kehilangan dengan tidak adanya Hokky. Apalagi, empat laga sisa ini menjadi penentu masa depan PSS di Liga 1.

PSS saat ini berada di posisi ke-14 dengan 32 poin. Angka ini hanya unggul 1 poin dari Arema FC yang jadi penghuni zona degradasi.

BACA JUGA:Uji Coba Timnas Indonesia U-23 Kalahkan UEA 1-0, Sektor Ini Jadi Sorotan Shin Tae Yong

Jika sampai PSS Sleman terpeleset di sisa laga, maka mereka akan melorot dan bisa saja turun kasta di akhir musim ini. Pada 15 April nanti, perjalanan menentukan nasib akan dimulai dengan menjamu Arema FC di Stadion Manahan Solo. 

Risto merasa kehilangan Hokky di laga sisa ini karena Hokky dinilai sudah menemukan kembali performanya. Ketajaman insting mencetak gol juga telah hadir dalam dirinya.

"Bagi saya, hal terpenting dan tersulit adalah kehilangan pemain penting. Hokky bagi kami adalah pemain penting, dia bermain di setiap pertandingan, dia selalu masuk sebelas pertama," terang Risto. 


Pelatih PSS Risto Vidakovic harus putar otak untuk pertajam serangannya saat lawan Arema FC.-pss-

"Untuk tim lain, beberapa tim memiliki pemain tim nasional, mereka memiliki lebih dari satu tetapi mereka tidak memperjuangkan apa-apa di pekan-pekan terakhir kompetisi,” lanjut Coach Risto.

BACA JUGA:Pemain Persija Beberkan Latihan Keras Timnas Indonesia U-23 ala Shin Tae Yong

Beda dengan PSS, kata Risto, karena PSS masih berjuang hindari degradasi. Karena itu, Risto merasa kehilangan sekali dengan absennya Hokky Caraka.

“Kami masih berjuang untuk lolos dari degradasi. Bagi kami, Hokky adalah pemain yang sangat penting, tanpa dia saya pikir kami akan kehilangan banyak hal,” tegasnya.

Ditinggal Hokky Caraka ke Piala Asia U-23 Saat Kondisi Tim Genting, Begini Curhatan Pelatih PSS

Kumaidi

Kumaidi


bacakoran.co - pss sleman kehilangan pemain penting jalani laga sisa liga 1 2023/2024. ini menyusul gabungnya hokky caraka ke timnas indonesia u-23 untuk  piala asia u-23 qatar.

hokky bagi pss pemain sentral. meski masih muda, baru memasuki 19 tahun, hokky mampu menjadi inspirasi dalam setiap permainan pss. pergerakan eksplosifnya membuat dia selalu menjadi andalan di lini depan saat menjebol gawang lawan.

hokky caraka musim ini sudah memainkan 27 pertandingan dari total 30 laga yang dijalani pss. dari total 1.957 menit yang dikantongi, hokky mencetak 4 gol untuk pss.

pelatih risto vidakovic mengaku kehilangan dengan tidak adanya hokky. apalagi, empat laga sisa ini menjadi penentu masa depan pss di liga 1.

pss saat ini berada di posisi ke-14 dengan 32 poin. angka ini hanya unggul 1 poin dari arema fc yang jadi penghuni zona degradasi.

jika sampai pss sleman terpeleset di sisa laga, maka mereka akan melorot dan bisa saja turun kasta di akhir musim ini. pada 15 april nanti, perjalanan menentukan nasib akan dimulai dengan menjamu arema fc di stadion manahan solo. 

risto merasa kehilangan hokky di laga sisa ini karena hokky dinilai sudah menemukan kembali performanya. ketajaman insting mencetak gol juga telah hadir dalam dirinya.

"bagi saya, hal terpenting dan tersulit adalah kehilangan pemain penting. hokky bagi kami adalah pemain penting, dia bermain di setiap pertandingan, dia selalu masuk sebelas pertama," terang risto. 


pelatih pss risto vidakovic harus putar otak untuk pertajam serangannya saat lawan arema fc.-pss-

"untuk tim lain, beberapa tim memiliki pemain tim nasional, mereka memiliki lebih dari satu tetapi mereka tidak memperjuangkan apa-apa di pekan-pekan terakhir kompetisi,” lanjut coach risto.

beda dengan pss, kata risto, karena pss masih berjuang hindari degradasi. karena itu, risto merasa kehilangan sekali dengan absennya hokky caraka.

“kami masih berjuang untuk lolos dari degradasi. bagi kami, hokky adalah pemain yang sangat penting, tanpa dia saya pikir kami akan kehilangan banyak hal,” tegasnya.

pelatih kelahiran montenegro tersebut juga mempertanyakan keputusan pemanggilan hokky caraka untuk memperkuat timnas indonesia di piala asia u23.

"begitu juga keputusan-keputusan seperti itu yang tidak dapat saya pahami karena ini tidak masuk dalam agenda fifa. saya pikir pada kasus ini harus berpikir proporsional. pada kasus ini masa depan klub lebih penting daripada timnas u23,” tukasnya.

risto memberikan ilustrasi mengenai timnas u23 di eropa dalam menjalankan agendanya. menurutnya, konsentrasi tim nasional muda lebih pada pematangan bakat serta jadwalnya tidak merugikan kepentingan klub pada saat kompetisi.

"namun keputusan sudah dibuat, kami harus menerimanya karena tidak bisa mengubahnya. kami harus maju menghadapi permasalahan ini. saat ini tim berjuang dalam beberapa pertandingan yang sangat penting. kami memiliki dua pertandingan kandang dan wajib mendapatkan tiga poin,” tegasnya.

untuk gantikan tugas hokky, pss masih memiliki segudang pemain depan. ada ricky cawor dan striker asing asal sudan kelahiran australia, ajak chol riak, juga bomber lokal riki dwi saputro. satu lagi bomber berkebangsaan burundi elvis kamsoba. 

 

Tag
Share