bacakoran.co

Panggil 36 Pemain TC di Yogyakarta, Nova Arianto: Pemain Harus Mau Melawan Capek

Nova Arianto memipin latihan saat Timnas Indonesia U-16 gelar seleksi.-pssi-

BACAKORAN.CO - Pelatih Timnas Indonesia U-16 Nova Arianto memanggil 36 pemain. Mereka dipanggil untuk jalani training center (TC) di Yogyakarta pada 18 April hingga 6 Mei 2024.

Daftar 36 pemain ini merupakan hasil dari seleksi yang dilakukan dalam dua tahap. Tahap pertama pada awal 2024 dan tahap kedua akhir Maret 2024. 

Pada tahap pertama seleksi, Pelatih Nova Arianto memanggil total 98 pemain. Kemudian ditambahn 36 nama dari panggilan seleksi tahap kedua. 

Total dari dua tahap seleksi itu, ada 134 pemain dilihat kemampuannya. Dari dua tahap seleksi itu, kini dia memanggil 36 pemain untuk dibentuk menjadi kekuatan baru di Timnas Indonesia U-16.

BACA JUGA:Tim-Tim Besar Yang Akan Jadi Lawan Timnas Indonesia U-23 di Grup A Piala Asia U-23 Qatar, Ini Profilnya

Pembentukan Timnas ini untuk hadapi Piala AFF U-17 dan Kualifikasi Piala Asia U-17 2024. 


Nova Arianto saat berikan pengarahan kepada pemain -pssi-

Mereka yang masuk dalam daftar panggil ini masuk kriteria yang diinginkan pelatih. Di antaranya harus tinggi minimal 175 cm untuk posisi selain gelandang. 

Mereka juga harus memiliki kekuatan fisik oke. Kuat dalam bertanding selama 90 menit. 

Kata Nova, dalam training center (TC) kali ini, dia akan fokus dalam membentuk dan menyamakan fisik dasar pemain. Hal ini dilakukan agar saat bertanding para pemain TImnas U-16 Indonesia tidak kelelahan sepanjang pertandingan. 

BACA JUGA:Hanya Tampung Pemain Minimal Tinggi 175 CM, Apa Alasan Nova Arianto? Ini Penjelasannya

"Bagaimana kita merubah pikiran pemain untuk mau melawan rasa capek. Mental pemain harus diubah karena bermain untuk Tim Nasional adalah tanggung jawab yang besar," tegas Nova Arianto.


Para pemain saat ikuti seleksi Timnas Indonesia U-16-pssi-

Nova meyakini bahwa para pemain lolos seleksi bisa mengemban tugas dengan baik. Mereka juga punya rasa tanggung jawab tinggi terhadap negara. Mengingat, menjadi pemain timnas adalah cita-cita semua pemain sejak kecil. 

Panggil 36 Pemain TC di Yogyakarta, Nova Arianto: Pemain Harus Mau Melawan Capek

Kumaidi

Kumaidi


bacakoran.co - pelatih timnas indonesia u-16 nova arianto memanggil 36 pemain. mereka dipanggil untuk jalani training center (tc) di yogyakarta pada 18 april hingga 6 mei 2024.

daftar 36 pemain ini merupakan hasil dari seleksi yang dilakukan dalam dua tahap. tahap pertama pada awal 2024 dan tahap kedua akhir maret 2024. 

pada tahap pertama seleksi, pelatih nova arianto memanggil total 98 pemain. kemudian ditambahn 36 nama dari panggilan seleksi tahap kedua. 

total dari dua tahap seleksi itu, ada 134 pemain dilihat kemampuannya. dari dua tahap seleksi itu, kini dia memanggil 36 pemain untuk dibentuk menjadi kekuatan baru di timnas indonesia u-16.

pembentukan timnas ini untuk hadapi piala aff u-17 dan kualifikasi piala asia u-17 2024. 


nova arianto saat berikan pengarahan kepada pemain -pssi-

mereka yang masuk dalam daftar panggil ini masuk kriteria yang diinginkan pelatih. di antaranya harus tinggi minimal 175 cm untuk posisi selain gelandang. 

mereka juga harus memiliki kekuatan fisik oke. kuat dalam bertanding selama 90 menit. 

kata nova, dalam training center (tc) kali ini, dia akan fokus dalam membentuk dan menyamakan fisik dasar pemain. hal ini dilakukan agar saat bertanding para pemain timnas u-16 indonesia tidak kelelahan sepanjang pertandingan. 

"bagaimana kita merubah pikiran pemain untuk mau melawan rasa capek. mental pemain harus diubah karena bermain untuk tim nasional adalah tanggung jawab yang besar," tegas nova arianto.


para pemain saat ikuti seleksi timnas indonesia u-16-pssi-

nova meyakini bahwa para pemain lolos seleksi bisa mengemban tugas dengan baik. mereka juga punya rasa tanggung jawab tinggi terhadap negara. mengingat, menjadi pemain timnas adalah cita-cita semua pemain sejak kecil. 

  "pastinya ini menjadi cita-cita semua pemain bola untuk bermain di tim nasional dan bagaimana fokus kami menyiapkan generasi ini untuk bisa bermain di tim nasional di masa yang akan datang," lanjut nova.

 

daftar pemain timnas indonesia u-16 tc di yogyakarta:

1. dafa al gazemi (asad purwakarta)

2. m. nur ichsan (asiana)

3. gilang alviqi (asiana)

4. arfin sdyahputra (asiana)

5. tristan raisa (asiana)

6. tristan lontoh (asiana)

7. raihan apriansyah (asiana)

8. daniel alfredo (asiana)

9. mierza (asiana)

10. azizu milanesta (asiana)

11. andi faith (asiana)

12. hanif sahregal (asiana)

13. aysar lukman (asiop)

14. marcelino setiawan (akademi satria kencana serasi)

15. yohanes gandrung (akademi persib cimahi)

16. nazriel afaro (akademi persib cimahi)

17. ida bagus putu cahya (bali united)

18. i putu panji apriawan (bali united)

19. kevin ramadhan (bali united)

20. i made ngurah reyva (bhayangkara fc)

21. evandra florasta (bhayangkara fc)

22. pradika arif setiawan (bhayangkara fc)

23.fadly alberto hengga (bhayangkara fc)

24. gilang fahri (djoe united)

25. algazani dwi (fifa farmel)

26. fardhan ary (fifa farmel)

27. josh holong (fifa farmel)

28. rendy razzaqu (nusantara united)

29. marcel mahardika (persib bandung)

30. fabio azka irawan (persija)

31. fandi ahmad (persija)

32. m zahaby gholy (persija)

33. m. fauzan (persija)

34. dafa zaidan el fikri (persis solo)

35. akma fadil (psf)

gufron algazali (safin pati)

Tag
Share