Gebyar Embung Senja, Festival Lestarikan Tradisi Berkarang Muba, Catat Jadwalnya?
Rapat Persiapan Pelaksanaan Festival Embung Senja di Desa Gajah Mati, pada Kamis (20/6).--Ist
"Dengan adanya kegiatan ini, kami berharap tradisi bekarang dapat terus terjaga dan dikenal oleh generasi muda. Selain itu, festival ini juga menjadi bentuk apresiasi kepada Desa Gajah Mati atas prestasi mereka," ujar Ferry.
"Kami juga mengedepankan kebersihan lokasi selama acara berlangsung, bekerja sama dengan jajaran Dinas Lingkungan Hidup Muba dan para peserta bekarang untuk menjaga kebersihan area festival." ungkapnya lagi.
Pj Bupati Muba, H Sandi Fahlepi, mengatakan festival bekarang dapat menjadi event tahunan yang akan menambah daya tarik pariwisata di Kabupaten Musi Banyuasin.
Bekarang bukan hanya sekedar kegiatan mencari ikan, tetapi juga merupakan warisan budaya yang harus kita lestarikan.
BACA JUGA:Sistem PDN Down, Antrean Penumpang Pesawat Mengular di Loket Layanan Keimigrasian Bandara Soetta!
BACA JUGA:Kabar Duka, 1 Jamaah Haji Dari OI Sumsel Berpulang, Semoga Husnul Khatimah
"Melalui festival ini, kita bisa memperkenalkan tradisi lokal kepada dunia luar dan sekaligus meningkatkan potensi pariwisata di daerah kita," tegas Bupati Sandi Fahlepi.
Festival Embung Senja ini diharapkan dapat menarik banyak wisatawan, baik lokal maupun dari luar daerah.
Yang ingin menyaksikan dan merasakan langsung pengalaman bekarang serta menikmati berbagai hiburan yang disajikan.
Dengan berbagai kegiatan yang telah direncanakan, festival ini diyakini akan menjadi momen yang tak terlupakan bagi semua yang hadir.
BACA JUGA:5 Tempat Honeymoon di Indonesia Paling Romantis, Dijamin Tambah Mesra, Apa Aja Ya?
BACA JUGA:Liburan Low Budget Check! 5 Tempat Wisata di Bandung yang Seru Abiz, Time to Healing...
Selain sebagai ajang pelestarian budaya, festival ini juga diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi perekonomian lokal.
Dengan meningkatnya kunjungan wisatawan yang tentunya akan berdampak pada peningkatan pendapatan bagi masyarakat sekitar. (Yud)