Layu Terhadap Dolar AS, Begini Perkiraan Nilai Tukar Rupiah Perdagangan Pekan Depan!

Layu saat penutupan perdagangan Jumat (26/7/2024), begini perkirakaan nilai tukar rupiah pekan depan.--istimewa

Layu Terhadap Dolar AS, Begini Perkiraan Nilai Tukar Rupiah Perdagangan Pekan Depan!

Ramadhan Evrin

Ramadhan Evrin


bacakoran.co – ditutup melemah terhadap pada perdagangan akhir pekan, jumat (26/7/2024).

berdasarkan data bloomberg, rupiah berada di level 16.301 per usd, melemah 51 poin atau 0,31 persen dari perdagangan sebelumnya.

sementara itu, indeks dolar as menguat 0,03 persen ke angka 104.38.

adapun sejumlah mata uang asia lainnya loyo terhadap dolar as.

tercatat yen jepang ambles 0,01 persen, won korea anjlok 0,26 persen, yuan china merosot 0,05 persen, dan rupee india melemah tipis 0,02 persen.

sebaliknya, dolar hongkong dan dolar singapura yang menguat  0,01 persen, dolar taiwan tumbuh 0,02 persen, peso filipina melejit 0,39 persen, baht thailand meroket 0,42 persen, dan ringgit malaysia melonjak 0,14 persen.

direktur laba forexindo berjangka ibrahim assuaibi menjelaskan, para pelaku pasar merespons positif data pdb as kuartal kedua 2024 yang lebih kuat dari ekspektasi.

selain itu, terang ibrahim, fokus pun tertuju pada data indeks harga pce as yang akan datang.

ini merupakan pengukur inflasi pilihan federal reserve sistem sebagai isyarat lebih lanjut terkait kemungkinan pemotongan suku bunga acuan.

pembacaan tersebut, lanjutnya, diharapkan menunjukkan inflasi yang sedikit mereda pada juni 2024, jelang pertemuan the fed.

pasar mengharapkan the fed secara luas mempertahankan suku bunga acuan tetap stabil dan mengisyaratkan kemungkinan pemotongan suku bunga acuan pada september.

di sisi lain, wakil presiden as kamala harris menekan perdana menteri israel benjamin netanyahu untuk mencapai kesepakatan gencatan senjata yang dapat meringankan penderitaan warga sipil palestina, dengan nada yang lebih keras daripada presiden joe biden.

dari sentimen dalam negeri, pasar terus memantau perkembangan utang luar negeri (uln) indonesia ke china yang membengkak selama 10 tahun kepemimpinan presiden joko widodo.

pada mei 2024, utang luar negeri indonesia ke china mencapai us$22,86 miliar atau setara rp372,3 triliun (kurs rp16.288 per dolar as).

data statistik utang luar negeri dari bank indonesia (bi) menunjukkan posisi uln indonesia pada akhir mei 2024 berada di angka us$407,3 miliar atau setara rp6.634,1 triliun, naik 1,8 persen (year on year/yoy) dari mei 2023 yang senilai rp400,24 miliar.

pada perdagangan awal pekan, senin (29/7/2024), mata uang rupiah diprediksi bergerak fluktuatif, namun cenderung melemah.

rupiah diperkirakan berada di rentang rp16.290 – rp16.370 per usd.

Tag
Share