Tragis! Mahasiswa UNIBBA Kehilangan Mata Kanan Usai Dihantam Batu oleh Oknum Polisi: Dimana Keadilan?
Mahasiswa UNIBBA Kehilangan Mata Kanan Usai Dihantam Batu oleh Oknum Polisi Saat Aksi Damai di Gedung DPR Kemarin--x.com
Setelah berdiskusi panjang, keluarga akhirnya memilih jalan operasi untuk menghindari risiko lebih lanjut.
Namun, biaya operasi menjadi kendala besar bagi keluarga Andi.
BACA JUGA:Rumah Nenek Nuryana Terbakar Hingga jadi Arang, Bagaimana Nasibnya?
Di tengah kesulitan tersebut, solidaritas teman-teman Andi dari Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) UNIBBA menjadi harapan terakhir.
Melalui media sosial, mereka menggalang dana untuk biaya operasi mata Andi.
Berkat usaha dan dukungan dari berbagai pihak, dana yang diperlukan terkumpul dengan cepat.
Andi kemudian dipindahkan ke Rumah Sakit Mata Cicendo untuk menjalani operasi pengangkatan mata kanannya.
BACA JUGA:Darah Patriot Mengalir di Reza Rahardian, Neneknya Pernah Berdiskusi Dengan Fidel Castro
Operasi telah berhasil dilakukan, namun Andi saat ini masih dalam masa pemulihan dan belum bisa dijenguk oleh keluarga maupun teman-temannya.
Trauma fisik dan mental yang dialami Andi menjadi pengingat betapa berbahayanya kekerasan dalam aksi unjuk rasa.
Terutama ketika aparat penegak hukum seharusnya bertindak sebagai pelindung masyarakat.
Hingga saat ini, identitas polisi yang melempar batu yang menyebabkan luka parah pada Andi masih belum diketahui.
BACA JUGA:Heboh Ajakan Unfollow Raffi Ahmad, Efek Sibuk Kawal Gibran di Tengah Heboh Demo DPR RI!