bacakoran.co – langkah untuk maju dalam jakarta 2024 menemui jalan buntu.
anies baswedan dipastikan gagal mencalonkan diri pada .
kepastian itu setelah seluruh partai pemilik kursi di dewan perwakilan rakyat daerah (dprd) jakarta resmi mengusung calon gubernur dan wakil gubernur jakarta ke komisi pemilihan umum daerah (kpud) jakarta.
hingga kini, sudah ada dua pasangan calon (paslon) yang resmi mendaftar ke kpud untuk pilkada jakarta 2024.
kedua paslon itu yakni pramono anung – rano karno dan ridwan kamil – suswono.
pasangan pramono anung – rano karno diusung partai demokrasi indonesia perjuangan (pdip).
sedangkan pasangan ridwan kamil – suswono diusung 15 partai politik, yaitu pks, gerindra, golkar, pkb, nasdem, demokrat, psi, pan, garuda, gelora, perindo, ppp, pbb, prima, dan pkn.
memang sempat tersiar kabar jika anies bakal diusung pkb dan sejumlah partai non parlemen.
namun isu tersebut terbantahkan dengan hadirnya pkb saat pendaftaran ridwan kamil – suswono ke kpud jakarta.
ini berarti peluang anies baswedan untuk ikut bertarung dalam pilkada jakarta otomatis tertutup.
pasalnya, tidak ada lagi partai politik yang memiliki cukup suara untuk mengusungnya.
ridwan kamil saat pendaftaran di kpud jakarta menegaskan, ia dan seluruh partai pengusung memiliki visi untuk membangun jakarta dengan semangat persatuan.
rk pun menyebut koalisi 15 partai pengusungnya sebagai "koalisi persatuan untuk jakarta yang baru,".
“jakarta harus didefinisikan dan dibayangkan ulang setelah tidak lagi menjadi ibu kota indonesia,” cetusnya.
sebelumnya, pramono anung – rano karno mendatangi kantor kpud jakarta untuk mendaftarkan diri pada pilkada jakarta 2024.
pramono dan rano karno alias si doel tiba di kantor kpu jakarta dengan menaiki opelet khas betawi.
kedatangan mereka disertai arak-arakan seni budaya betawi, termasuk tanjidor dan ondel-ondel, yang menambah kemeriahan suasana.
keduanya tampak mengenakan pakaian adat betawi, memberikan penghormatan terhadap budaya lokal.
mereka didampingi oleh ketua dpp pdip eriko sotarduga serta mantan gubernur dki jakarta basuki tjahaja purnama atau ahok.
pramono yang menjabat menteri sekretaris kabinet (menseskab) telah meminta izin kepada presiden jokowi sebagai atasannya untuk maju pada pilgub jakarta 2024 dari pdip.
jokowi pun memberikan izin kepada pram untuk maju dalam pilgub jakarta 2024.
"saya berkonsultasi langsung dengan pak jokowi. beliau bilang, 'mas, maju saja'," ujar pram.