bacakoran.co

Polisi Berhasil Kantongi 3 Identitas Terduga Pelaku Pembunuhan Matnur, Sopir Travel yang Tewas di Muba...

Polisi berhasil kantongi 3 identitas terduga pelaku pembunuhan Matnur Sopir Travel Jambi--JambiSATU.id

BACAKORAN.CO - Identitas tiga penumpang yang diduga terlibat kasus pembunuhan tragis Matnur (48), seorang sopir travel asal Kuala Tungkal, Jambi, telah berhasil diungkap pihak kepolisian. 

Sopir tersebut ditemukan tewas di Desa Telang, Bayung Lencir, Musi Banyuasin, Sumatera Selatan pada Rabu (11/09/2024) lalu. 

Setelah jenazah Matnur ditemukan dalam kondisi mengenaskan dengan bekas jeratan dan sumbatan di mulut dan hidung yang menyebabkan kematiannya itu membuat kasus ini sangat menghebohkan masyarakat. 

Matnur sehari-hatinya merupakan sopir travel, ia dilaporkan hilang oleh keluarganya setelah menerima order perjalanan dari tiga penumpang yang dijemputnya di Pelabuhan Roro Kuala Tungkal pada Senin (9/9/2024). 

BACA JUGA:Polisi Cek Brandoville Studios, Usai Viral Kasus Kekerasan Terhadap Karyawan...

BACA JUGA:Polisi Temukan Dua Benda Mengejutkan Ini pada Bayi Laki-Laki yang Dibuang di Pinggir Kali Ancol, Ternyata...

Penumpang tersebut mengarahkannya untuk menuju Sumatera Selatan, namun tragisnya ia tidak kunjung kembali dari perjalanan itu. 

Setelah penyelidikan intensif dilakukan, Direktur Reserse Kriminal Umum (Dirreskrium) Polda Jambi, Kombel Pol Andri Ananta Yudhistira, mengungkap bahwa pihaknya telah berhasil mengidentifikasi ketiga penumpang yang diduga sebagai pelaku pembunuhan. 

Identitas ketiganya terungkap melalui analisis rekaman CCTV dan foto-foto yang tersebar di media sosial. 

"Kami telah mengidentifikasi tiga orang yang diduga pelaku yang berada bersama korban sebelum dan setelah korban ditemukan meninggal dunia," kata Andri, dikutip bacakoran.co dari laman JambiSATU.id, Minggu (15/9). 

BACA JUGA:Gempa Magnitudo 5.3 Guncang Selatan Sukabumi, Getarannya Terasa di Bandung, BMKG Pastikan Aman dari Tsunami

BACA JUGA:Brand Parfum Hint Hadir dengan MoodScent Technology™, Rilis 2 Varian Baru dengan Harga Super Terjangkau!

Ketiga terduga pelaku itu adalah HS (warga Tulang Bawang, Lampung), AT (warga Jambi), dan AI (warga Bayung Lencir, Sumatera Selatan). 

Mereka diketahui berangkat dari Batam pada Sabtu (7/9) dan tiba di Pelabuhan Tanjung Jabung Barat (Tanjabbar) pada Minggu (8/9). 

Polisi Berhasil Kantongi 3 Identitas Terduga Pelaku Pembunuhan Matnur, Sopir Travel yang Tewas di Muba...

Ayu

Ayu


bacakoran.co - identitas tiga penumpang yang diduga terlibat kasus pembunuhan tragis matnur (48), seorang sopir travel asal kuala tungkal, jambi, telah berhasil diungkap pihak kepolisian. 

sopir tersebut ditemukan tewas di desa telang, bayung lencir, musi banyuasin, sumatera selatan pada rabu (11/09/2024) lalu. 

setelah jenazah matnur ditemukan dalam kondisi mengenaskan dengan bekas jeratan dan sumbatan di mulut dan hidung yang menyebabkan kematiannya itu membuat kasus ini sangat menghebohkan masyarakat. 

matnur sehari-hatinya merupakan sopir travel, ia dilaporkan hilang oleh keluarganya setelah menerima order perjalanan dari tiga penumpang yang dijemputnya di pelabuhan roro kuala tungkal pada senin (9/9/2024). 

penumpang tersebut mengarahkannya untuk menuju sumatera selatan, namun tragisnya ia tidak kunjung kembali dari perjalanan itu. 

setelah penyelidikan intensif dilakukan, direktur reserse kriminal umum (dirreskrium) polda jambi, kombel pol andri ananta yudhistira, mengungkap bahwa pihaknya telah berhasil mengidentifikasi ketiga penumpang yang diduga sebagai pelaku pembunuhan. 

identitas ketiganya terungkap melalui analisis rekaman cctv dan foto-foto yang tersebar di media sosial. 

"kami telah mengidentifikasi tiga orang yang diduga pelaku yang berada bersama korban sebelum dan setelah korban ditemukan meninggal dunia," kata andri, dikutip bacakoran.co dari laman jambisatu.id, minggu (15/9). 

ketiga terduga pelaku itu adalah hs (warga tulang bawang, lampung), at (warga jambi), dan ai (warga bayung lencir, sumatera selatan). 

mereka diketahui berangkat dari batam pada sabtu (7/9) dan tiba di pelabuhan tanjung jabung barat (tanjabbar) pada minggu (8/9). 

kemudian pada keesokan paginya, ketiga terduga pelaku itu menghubungi matnur untuk mengantar mereka ke sumatera selatan m

namun, setelah dua hari kemudian, matnur ditemukan tewas. 

berdasarkan hasil laporan tim dokter forensik rs bhayangkara polda jambi setelah melakukan autopsi kepada jenazah sopir travel,  (48) mengatakan korban telah tewas 3 hari setelah dinyatakan hilang kontak.

kombes andri ananta yudhistira selaku direktur reserse kriminal umum polda jambi menjelaskan bahwa tim dokter forensik yang dipimpin dr. erni situmorang sudah menyelesaikan autopsi pada jumat (14/9/2024) malam.

dan dokter menyatakan matnur (48) tewas karena dijerat dan terdapat penyumbatan saluran pernapasan.

"dari hasil autopsi penyebab kematian korban adanya sumbatan di hidung dan mulut serta jeratan di leher. patahnya tulang leher lunak menyebabkan pembuluh darah vena jugularis putus," kata kombes andri, dikutip bacakoran.co dari detiksumbagsel, minggu (15/9/2024).

andri pun menjelaskan bahwasanya luka yang ada dileher korban itu diduga berasal dari jeratan tali dan yang menghambat salura pernapasan tersebut karena mulut dan hidung korban dilakban.

"terkait sumbatan hidung dan mulut menggunakan lakban dan mata sampai dengan menutupnya mulut korban," jelasnya.

korban diduga sudah meninggal dunia 3 hari setelah dinyatakan hilang pada senin (9/9) dan ditemukan sudah membusuk.

"kurang lebih tiga hari sudah meninggal dunia. untuk luka benda tajam tidak ada," terangnya.

Tag
Share