bacakoran.co

Tak Memenuhi Kualifikasi 138 Pelamar CPNS Prabumulih Gugur

GUGUR : Hairudin (batik nanas) : Rata-rata pelamar CPNS prabumulih gugur karena tak menenuhi kualifikasi pendidikan . (foto : palembang pos))--

BACAKORAN.CO -- Seleksi administrasi pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di Kota Prabumulih Sumatera Selatan sangat ketat.

Dari 1.460 berkas pelamar yang diterima panita, hanya 1.374 yang menyelesaikan proses submit atau menyelesaikan pendaftaran dan melengkapi berkas secara online.

Selanjutnya dari total 1.374 yang menyelesaikan proses submit itu, sebanyak 1.236 pelamar yang dinyatakan Memenuhi Syarat (MS) serta lolos seleksi administrasi. Sedangkan 138 pelamar dinyatakan tidak memenuhi syarat (TMS).

Kemudian ada juga 86 pelamar yang tidak menyelesaikan pendaftaran karena tidak melengkapi berkas yang menjadi syarat pendaftaran.

BACA JUGA:Daftar 10 Instansi Pusat dengan Tingkat Persaingan Ketat dalam Seleksi CPNS 2024, Apakah Pilihanmu Ada di Sini

BACA JUGA:Seleksi PPPK 2024, Yuk Ketahui Perbedaan Jumlah Soal dan Ambang Batas Dibandingkan CPNS 2024

Dikutip dari sumateraekspres.bacakoran.co,  Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Prabumulih, Hairudin SAg, Kamis 26 September 2024 menjelaskan,  proses pendaftaran CPNS berjalan lancar, meskipun tidak semua pelamar berhasil menyelesaikan tahapan administrasi dengan baik.

Hairudin mengatakan, penyebab banyaknya pelamar yang dinyatakan tidak memenuhi syarat (TMS) rata-rata karena syarat kualifikasi pendidikan yang diisi pelamar tidak sesuai dengan formasi yang disiapkan.

"Mayoritas pelamar yang TMS tidak memenuhi kualifikasi pendidikan yang diminta pada formasi yang dilamar,"katanya.

"Jadi, sangat penting untuk para pelamar memastikan bahwa mereka melamar pada posisi yang sesuai dengan latar belakang pendidikan mereka," bebernya.

BACA JUGA:Siap Ujian, Ini Cara Cek Lokasi dan Jadwal SKD CPNS 2024, Awas Jangan Sampai Salah!

BACA JUGA:Jangan Bingung! Ini Jadwal Gaji Pertama Setelah Lolos CPNS, Yuk Simak Selengkapnya

Masih kata Hairudin, bagi pelamar yang dinyatakan lulus seleksi administrasi supaya mempersiapkan diri menghadapi tahap selanjutnya yakni Seleksi Kompetensi Dasar (SKD).

"Silahkan persiapkan diri sejak sekarang untuk menghadapi seleksi kompetensi dasar (SKD),"ucapnya.

"Saat ini sudah banyak contoh-contoh soal tes CPNS yang bisa ditemukan di internet, maupun buku-buku tentang kisi-kisi tes CPNS. Silakan dipelajari untuk meningkatkan peluang keberhasilan," katanya.

Selanjutnya kata Hairudin jadwal pelaksanaan SKD  bakal diumumkan melalui website resmi BKPSDM Kota Prabumulih.

BACA JUGA:5 Rekomendasi HP Gaming Paling Mantul di September 2024, Siap Push Rank Sampe Mythic!

BACA JUGA:Siap-Siap Hoki! 5 Zodiak Ini Bakal Beruntung Banget di Jumat, 27 September 2024

Hanya saja kata dia, hingga Kamis (27/9) pihaknya masih menunggu jadwal SKD dari BKN.
Tak Memenuhi Kualifikasi 138 Pelamar CPNS Prabumulih Gugur

Tak Memenuhi Kualifikasi 138 Pelamar CPNS Prabumulih Gugur

Dian Cahyani

Doni Bae


bacakoran.co -- pendaftaran di kota prabumulih sumatera selatan sangat ketat.

dari 1.460 berkas pelamar yang diterima panita, hanya 1.374 yang menyelesaikan atau menyelesaikan pendaftaran dan melengkapi berkas secara online.

selanjutnya dari total 1.374 yang menyelesaikan proses submit itu, sebanyak 1.236 pelamar yang dinyatakan memenuhi syarat (ms) serta lolos seleksi administrasi. sedangkan 138 pelamar dinyatakan tms).

kemudian ada juga 86 pelamar yang tidak menyelesaikan pendaftaran karena tidak melengkapi berkas yang menjadi syarat pendaftaran.



dikutip dari sumateraekspres.bacakoran.co,  kepala badan kepegawaian dan pengembangan sumber daya manusia (bkpsdm) kota prabumulih, hairudin sag, kamis 26 september 2024 menjelaskan,  proses pendaftaran cpns berjalan lancar, meskipun tidak semua pelamar berhasil menyelesaikan tahapan administrasi dengan baik.

hairudin mengatakan, penyebab banyaknya pelamar yang dinyatakan tidak memenuhi syarat (tms) rata-rata karena syarat kualifikasi pendidikan yang diisi pelamar tidak sesuai dengan formasi yang disiapkan.

"mayoritas pelamar yang tms tidak memenuhi kualifikasi pendidikan yang diminta pada formasi yang dilamar,"katanya.

"jadi, sangat penting untuk para pelamar memastikan bahwa mereka melamar pada posisi yang sesuai dengan latar belakang pendidikan mereka," bebernya.



masih kata hairudin, bagi pelamar yang dinyatakan lulus seleksi administrasi supaya mempersiapkan diri menghadapi tahap selanjutnya yakni seleksi kompetensi dasar (skd).

"silahkan persiapkan diri sejak sekarang untuk menghadapi seleksi kompetensi dasar (skd),"ucapnya.

"saat ini sudah banyak contoh-contoh soal tes cpns yang bisa ditemukan di internet, maupun buku-buku tentang kisi-kisi tes cpns. silakan dipelajari untuk meningkatkan peluang keberhasilan," katanya.

selanjutnya kata hairudin jadwal pelaksanaan skd  bakal diumumkan melalui website resmi bkpsdm kota prabumulih.



hanya saja kata dia, hingga kamis (27/9) pihaknya masih menunggu jadwal skd dari bkn.
tak memenuhi kualifikasi 138 pelamar cpns prabumulih gugur

Tag
Share