Korea-Korea Selecao 2024 Sukses Gelar Seleksi Karesidenan 3 Banyumas, Siap Bawa Bibit Muda ke Portugal!
Program Korea-Korea Selecao 2024 sukses gelar seleksi Keresidenan 3 Banyumas untuk mencari bibit-bibit calon pemain timnas Indonesia menimba ilmu di Portugal.--Kolase Bacakoran/instagram KKS_Jateng
BACAKORAN.CO - Program Korea-Korea Selecao 2024 memberikan kesempatan emas bagi para calon pemain sepak bola muda dari Indonesia untuk menimba ilmu di Portugal.
Program KKS (Korea-Korea Selecao) membuka pintu bagi semua anak negeri yang memiliki tekad kuat, bakat yang menjanjikan dan kemampuan untuk menarik perhatian pelatih tim nasional Indonesia Skuad Garuda.
Program KKS (Korea-Korea Selecao) juga mengikutsertakan anak-anak dari Jawa Tengah, yang akan diberangkatkan ke Portugal dalam rangka meningkatkan keterampilan sepak bola.
Istilah "Korea-korea" sendiri cukup populer di kalangan masyarakat Jawa, yang secara kultural merujuk pada individu dari kelas menengah ke bawah yang memiliki tekad dan harapan kuat untuk memperbaiki taraf hidup mereka.
BACA JUGA:Alhamdulillah, Timnas Indonesia Tidak Ada Masalah dengan Cuaca di Bahrain, Gas Pol!
Inisiatif ini disampaikan oleh Bambang Wuryanto atau lebih dikenal sebagai Bambang Pacul, yang juga merupakan anggota DPR RI.
Sementara itu, istilah "Selecao" dalam bahasa Portugis berarti "orang-orang terpilih," yang menandakan bahwa peserta program ini dipilih melalui proses seleksi yang ketat.
Seleksi ini melibatkan 50 talenta dari Jawa Tengah yang akan bersaing hingga babak final.
Proses seleksi dipimpin oleh Koci dan Abel Xavier, yang akan dimulai di Semarang dari tanggal 21 September hingga 13 Oktober 2024.
BACA JUGA:Ini Prediksi Peringkat Timnas Indonesia Jika menang atas Bahrain dan China
BACA JUGA:Banyak Aturan dan Denda, Para Pemain Dortmund Baik-Baik Saja Tuh
Seleksi tahap akhir akan dilaksanakan di Semarang pada tanggal 26 Oktober 2024.
Setelah proses seleksi di Karesidenan Semarang dan Kedu, program Korea-Korea Selecao akan hadir di Karesidenan Banyumas.