Ini Postingan Terakhir Pemimpin Tertinggi Iran Khamenei di Medsos X yang buat Akunnya Di-suspend Elon Musk!
Elon Musk Suspend Akun X milik pemimpin tertinggi Iran Ayatollah Ali Khamenei pasca postingan yang mencerminkan dukungan atas respons militer Iran ke Israel.--istimewa
BACAKORAN.CO - Platform media sosial (medsos) X--dulunya twitter, milik Elon Musk, menangguhkan akun berbahasa Ibrani milik Pemimpin Tertinggi Iran, Ayatollah Ali Khamenei, pada Senin (28/10/2024).
Penangguhan akun @Khamenei-Heb dilakukan pasca serangan udara Israel ke Iran sebagai balasan atas serangan ratusan rudal balistik dan hipersonik yang diluncurkan oleh Teheran pada awal Oktober.
Ini terjadi hanya beberapa jam setelah Khamenei mengunggah pernyataan keras terhadap Israel di akun tersebut.
“Akun ditangguhkan karena melanggar aturan,” demikian keterangan dari X yang terlihat di halaman akun tersebut.
BACA JUGA:Ayatollah Ali Khamenei Marah Besar Setelah Serangan Udara Israel Menewasakan Pemimpin Hizbullah
BACA JUGA:Mencekam! Khamenei Perintahkan Serang Langsung Israel Balas Tewasnya Pemimpin Hamas, Anggap…
Dalam unggahan terakhirnya, @Khamenei_Heb menulis, “Rezim Zionis telah melakukan kesalahan besar. Perhitungan mereka tentang Iran salah.”
“Kami akan membuat mereka paham seperti apa kekuatan dan kemampuan bangsa Iran,” lanjut Khamenei.
Platform X menerapkan aturan ketat terhadap konten yang berasal dari entitas yang dianggap menyebarkan kekerasan atau kebencian.
Namun, X memiliki ketentuan yang memungkinkan mereka menangguhkan akun dari pemerintah atau entitas negara tertentu.
BACA JUGA:Dua Tentara Iran Tewas dalam Serangan Israel, Ketegangan Memanas di Timur Tengah!
Keputusan X ini berada dalam lingkungan kebijakan Amerika Serikat (AS), yang menjadi sekutu dekat Israel.
Pernyataan Khamenei di akun tersebut pun dianggap mencerminkan dukungan terhadap respons militer baru Iran ke Israel.