Viral Spanduk Jasa Kilat Gelar Akademik di UI: Testimoni Bahlil Lahadalia!
Gelar Doktor Bahlil diragukan warganet kini muncul spanduk Jasa Kilat Gelar Akademik UI --X/@papa_loren
Tuduhan ini muncul setelah seorang netizen mengklaim menemukan kemiripan hingga 95% dengan menggunakan platform deteksi plagiarisme Turnitin.
Menanggapi keraguan tersebut, Bahlil menyatakan bahwa tantangan terbesarnya selama menempuh pendidikan sambil menjabat sebagai menteri adalah mengatur waktu.
"Agak susah tapi saya harus lakukan. Karena saya dari sejak saya masih mahasiswa di S1 kan udah konsisten menyangkut dengan waktu sekolah," kata Bahlil seperti dikutip Kompas.com.
BACA JUGA:Herman Deru Temui Jokowi di Kediamannya di Solo, Begini Isi Pembicaraannya
BACA JUGA:Kejaksaan Agung Periksa Edward Tannur Hari ini di Surabaya, Terkait Kasus Suap Hakim PN Surabaya
Dalam disertasinya, Bahlil mengidentifikasi beberapa isu terkait dampak hilirisasi yang perlu diatasi dengan kebijakan baru.
Ia merekomendasikan beberapa kebijakan, termasuk reformulasi dana bagi hasil, penguatan kemitraan dengan pengusaha daerah, penyediaan pendanaan jangka panjang untuk perusahaan nasional, serta diversifikasi investasi jangka panjang.
Sidang disertasi Bahlil dipimpin oleh Prof. Dr. I Ketut Surajaya, dengan promotor Prof. Dr. Chandra Wijaya, M.Si., M.M., didukung oleh ko-promotor Dr. Teguh Dartanto, S.E., M.E., dan Athor Subroto, Ph.D.