Remaja Maros Ditemukan Tewas di Sungai Setelah Tagih Utang, Diduga Jadi Korban Pembunuhan
Ilustrasi korban tewas-www.viva.co.id-
BACAKORAN.CO - Penyelidikan mengungkapkan bahwa AS, remaja laki-laki berusia 17 tahun, ditemukan meninggal dunia tenggelam di sungai yang terletak di area hutan Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan.
Terungkap bahwa remaja tersebut ternyata menjadi korban pembunuhan, bukan akibat kecelakaan atau peristiwa lainnya.
"Bahwa betul sudah ada yang diamankan terduga pelaku seorang pria berinisial SA," Kata Kasat Reskrim Polres Maros, Iptu Aditya Pandu, seperti yang dilansir detikSulsel pada Selasa (12/11/2024).
Pandu menjelaskan bahwa SA, tersangka pembunuhan remaja berinisial AS, berhasil ditangkap oleh Unit Jatanras Polres Maros di wilayah hukum Maros pada Senin, 11 November 2024, sekitar pukul 11.00 WITA.
BACA JUGA:Update! 30 Korban Tragedi Kecelakaan Tol Cipularang Km 92: Ini Kronologi dan Identitasnya
Tersangka pembunuhan terhadap remaja berinisial AS telah ditangkap dan dibawa ke Mapolres Maros untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut.
"Terduga pelaku tinggal di Maros, sekarang sudah berada di Polres Maros untuk menjalani pemeriksaan," ucapnya.
Pandu menyebutkan bahwa pihaknya masih belum dapat mengungkapkan motif di balik pembunuhan terhadap remaja berinisial AS.
Hal ini disebabkan karena tersangka masih menjalani pemeriksaan mendalam terkait kasus pembunuhan terhadap remaja berinisial AS.
"Saat ini sementara pendalaman motif dan membuat terang peristiwa," ujarnya.
Penemuan jenazah remaja berinisial AS di Dusun Banyo, Kecamatan Simbang, Kabupaten Maros, pada pukul 08.00 WITA telah menarik perhatian publik.