Tangguhkan Kelulusan Bahlil, UI Juga Setop Penerimaan Mahasiswa Doktor SKSG, Simak Penjelasannya!
Universitas Indonesia (UI) tunda kelulusan Bahlil Lahadalia dan moratorium penerimaan mahasiswa baru program doktor SKSG hingga proses audit menyeluruh selesai.--istimewa
BACAKORAN.CO – Polemik pemberian gelar doktor bagi Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia terus berlanjut.
Kabar terbaru, Universitas Indonesia (UI) menunda kelulusan dan pemberian gelar doktor Ketua Umum Golkar tersebut.
Bahkan, UI sementara waktu menghentikan penerimaan mahasiswa baru pada program doktor (S3) di Sekolah Kajian Strategik dan Global (SKSG).
“Berdasarkan langkah-langkah yang diambil UI, kelulusan BL (Bahlil Lahadalia) sebagai mahasiswa Program Doktor (S3) SKSG ditangguhkan,” jelas Ketua Majelis Wali Amanat (MWA) UI, Yahya Cholil Staquf dalam rilis persnya.
BACA JUGA:UI Minta Maaf Setelah Viral Jasa Kilat Akademik, Gelar Doktor Bahlil Lahadalia Batal?
BACA JUGA:Viral Spanduk Jasa Kilat Gelar Akademik di UI: Testimoni Bahlil Lahadalia!
Keputusan ini diambil berdasarkan Peraturan Rektor Nomor 26 Tahun 2022, dan akan mengikuti keputusan sidang etik.
Menurut Yayhya, keputusan ini diambil dalam Rapat Koordinasi empat Organ UI sebagai bentuk tanggung jawab dan komitmen UI untuk menjaga transparansi serta tata kelola akademik yang berkeadilan.
UI pun menyampaikan permohonan maaf kepada masyarakat atas permasalahan yang muncul.
Pun mengakui adanya kekurangan yang menjadi sumber masalah ini.
Tak hanya itu, UI juga memutuskan melakukan moratorium penerimaan mahasiswa baru Program Doktor SKSG hingga proses audit menyeluruh terkait tata kelola akademik selesai.
Tujuannya tak lain agar UI dapat memastikan semua proses pendidikan di dalam kampus berjalan sesuai ketentuan.