bacakoran.co - kemenangan indonesia 2-0 atas arab saudi membuat rivalitas di grup c ketat. kini tinggal siapa berebut tiket menemani jepang ke piala dunia 2026 dari zona asia.
grup c diisi jepang, australia, bahrain, indonesia, arab saudi, dan china. dari keenam peserta ini, jepang bisa dipastikan lolos ke piala dunia 2026 secara langsung.
ini karena jepang mencatatkan hasil mengagumkan. mereka belum terkalahkan di 6 pertandingan.
dari 6 laga itu, mereka membukukan lima kali menang dan sekali imbang. dengan modal 16 poin, jepang sudah pasti ke piala dunia 2026 secara langsung dari grup c.
perolehan poin mereka bakal sulit disalip oleh tim lainnya. ini karena mereka unggul 10 poin dari pesaingnya.
australia, indonesia, arab saudi, dan china mengoleksi masing-masing 6 poin. kemudian bahrain yang ada di dasar klasemen memiliki modal 5 angka.
pelatih arab saudi herve renard menilai bahwa meski anak asuhnya baru saja menelan kekalahan 0-2 atas indonesia peluang ke piala dunia 2026 belum tertutup.
timnas indonesia masih berpeluang ke piala dunia usai kalahkan arab saudi 2-0 -pssi-
dia meyakini masih bisa bersaing dengan tim lainnya ke piala dunia 2026. tentu saja dengan berebut menjadi runner up grup karena penguasa gurp c sudah bisa dipastikan menjadi milik jepang.
"di grup c ini jepang sedang memimpin. mereka akan lolos langsung ke piala dunia kini perebutan tempat kedua akan sengit," jelasnya.
"jika kami tidak lolos langsung, kami akan berjuang ke jalur kedua (putaran keempat). masih ada empat pertandingan lagi, kami harus berjuang sampai akhir dan melihat apa yang terjadi ke depannya," terang herve renard.
pelatih arab saudi herve ranard masih yakin tim asuhannya bisa bersaing ke piala dunia 2026-bacakoran.co-
zona asia kualifikasi piala dunia 2026 menyediakan 8.5 tiket. tiket ini diperebutkan oleh 16 tim di ronde 3.
sebanyak 6 tiket akan menjadi milik peringkat dua besar di tiga grup di ronde 3 kualifikasi piala dunia 2026 zona asia. kemudian dua lagi akan diperebutkan di ronde 4.
peserta ronde 4 adalah peringkat 3 dan 4 klasemen akhir 3 grup di ronde 3. mereka akan dibagi menjadi dua grup dengan masing-masing grup 3 tim.
juara grup di ronde 4 akan menyusul ke piala dunia 2026. kemudian runner up ronde 4 akan kembali diadu untuk perebutkan setengah tiket ke piala dunia 2026.
pemenang di duel ini akan pastikan tiket ke piala dunia 2026 melawan wakil afrika dalam babak playoff.