Mangkir dari Panggilan KPK dan Minta Penjadwalan Ulang, Di mana Keberadaan Hasto?
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto mangkir dari panggilan pemeriksaan oleh KPK dan ajukan penjadwalan ulang dengan alasan hadiri rangkaian HUT partai.--istimewa
BACAKORAN.CO – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dijadwalkan memanggil Sekretaris Jenderal (Sekjen) PDI Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto pada Senin (6/1/2025).
Namun, Hasto tidak dapat memenuhi panggilan tersebut.
Hal ini disampaikan Juru Bicara PDIP, Guntur Romli, yang menjelaskan alasan ketidakhadiran Hasto. “Hari ini Mas Hasto belum bisa hadir karena sudah terjadwal mengikuti rangkaian kegiatan peringatan HUT partai (PDIP) sebelum panggilan diterima,” ungkap Guntur melalui pesan singkat.
Ajukan Penjadwalan Ulang
BACA JUGA:Dijadwalkan Diperiksa KPK sebagai Tersangka Hari Ini, Akankah Hasto Langsung Ditahan?
BACA JUGA:Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto Bakal Diperiksa sebagai Tersangka Hari Ini? Begini Kata KPK!
Sebagai tindak lanjut, Guntur menyatakan Hasto telah mengajukan permohonan penjadwalan ulang kepada KPK.
Permintaan tersebut disampaikan melalui surat resmi.
“Kami sudah mengirimkan surat untuk meminta penjadwalan ulang pemeriksaan,” jelasnya.
Namun, Guntur tidak memberikan rincian lebih lanjut terkait waktu pengajuan surat maupun jadwal pemeriksaan baru yang diusulkan.
Menurutnya, detail lebih lanjut akan disampaikan oleh Ketua DPP PDIP Bidang Reformasi Hukum, Ronny Talapessy.
Pihak KPK sendiri belum memberikan tanggapan resmi terkait permintaan tersebut.