Rahasia Baru Autentikasi Taspen 2025, Pensiunan Wajib Tahu Aplikasi ANDAL Ini

Pensiunan Wajib ketahui Cara Autentikasi Taspen 2025 --Kolase Bacakoran/Taspen
BACAKORAN.CO - Kamu seorang pensiunan atau calon pensiunan yang sedang mencari cara terbaru untuk melakukan otentikasi Taspen di tahun 2025.
Jika iya kabar baik untuk kamu! PT Taspen (Persero) kini menghadirkan solusi otentikasi yang jauh lebih mudah, cepat, dan aman melalui aplikasi ANDAL (Aplikasi Otentikasi Digital Lansia).
Dengan teknologi terbaru yang ramah pengguna, Kamu tidak perlu lagi repot datang ke kantor atau antre panjang hanya untuk verifikasi data. Cukup dari rumah cukup dengan ponsel Kamu.
PT Taspen (Persero) telah memperkenalkan sistem autentikasi baru bagi pensiunan Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang mulai berlaku pada 2025 ini.
Dengan adanya perubahan ini bertujuan untuk meningkatkan kemudahan, keamanan, dan akurasi data penerima manfaat pensiun.
BACA JUGA:Eks Bos Taspen Lawan Balik KPK! Gugat Penetapan Tersangka ke PN Jaksel
Apa itu Andal by Taspen?
Andal by Taspen adalah aplikasi resmi dari PT Taspen yang dirancang untuk mempermudah proses autentikasi dan pencairan dana pensiun bagi pensiunan PNS.
Aplikasi ini menggantikan sistem lama yang memerlukan gerakan tubuh seperti menggelengkan kepala, mengedipkan mata, atau menyebutkan huruf tertentu.
Dengan Andal by Taspen ini proses verifikasi kini cukup dilakukan melalui swafoto (selfie) menggunakan teknologi biometrik yang lebih praktis dan aman.
BACA JUGA:Wow! Anak PNS dan PPPK Bisa Dapatkan Beasiswa Rp45 Juta dari Taspen, Ini 5 Syarat Penting
Langkah-Langkah Otentikasi dengan Andal by Taspen
Berikut adalah langkah-langkah yang perlu dilakukan oleh pensiunan PNS untuk melakukan otentikasi melalui aplikasi Andal by Taspen:
1. Unduh Aplikasi Andal by Taspen
Unduh aplikasi Andal by Taspen melalui Google Play Store/Apple App Store.