Konser BMTH Nyaris Ricuh, Penonton Tuntut Refund Tiket, Bagaimana Ceritanya?

Sabtu 11 Nov 2023 - 09:46 WIB
Reporter : Yudi
Editor : Deby Tri

BACAKORAN.CO - Kekecewaan dirasakan oleh ratusan penonton konser band Bring Me The Horizon (BMTH) saat mereka menghadiri konser pada hari pertama di Jakarta.

 Konser ini dihentikan secara tiba-tiba oleh pihak penyelenggara, Ravel Entertainment, yang langsung memicu kemarahan di antara penonton yang hadir.

Ketika konser berlangsung, suasana awalnya tampak begitu meriah dengan penampilan BMTH yang memainkan sebelas lagu.

Lebih dari 30 menit berselang, penonton mulai merasa resah karena band tersebut mengambil istirahat yang terlalu lama, tanpa alasan yang jelas.

BACA JUGA:24 Kode Redeem FF Terbaru Hari ini, Klaim Sekarang, Hadiah Skin hingga Ratusan Diamond Free Fire

Pada pukul 22.57 WIB, CEO Ravel Entertainment, Ravel Junardy, naik ke atas panggung dan memberitahu penonton bahwa konser harus dihentikan. 

Keputusan ini langsung disambut dengan cemoohan dan kekecewaan dari penonton.

Teriakan keras  "Refund! refund! refund!"  terdengar dari ratusan penonton yang merasa sangat kecewa dengan pembatalan konser ini.

Beberapa penonton melempar botol-botol plastik minuman ke arah panggung sebagai tanda protes terhadap tindakan tersebut.

BACA JUGA:Pria Berambut Cepak Lapor Kehilangan HP, Setelah Diselidiki Ternyata Dia Doyan ‘Karaoke Anak’, Kena Deh...

Ravel Junardy mencoba meredakan kemarahan penonton dengan berkata, "Teman-teman harap tenang. Saya memohon maaf, kalian maki-maki saya enggak apa-apa." Namun, kata-katanya justru semakin memicu kemarahan penonton yang merasa bahwa alasan pembatalan konser tidak cukup jelas.

Hingga saat ini, pihak Ravel Entertainment masih belum memberikan alasan detail terkait pembatalan konser BMTH hari pertama ini.

Mereka berjanji untuk segera merilis pernyataan resmi dalam waktu dekat.

"Siap segera kita rilis pernyataan ya," ujar salah satu perwakilan Ravel Entertainment.

BACA JUGA:Agar Terhindar Dari Penyakit Menular, Ini Doa Pendek yang Diajarkan Nabi , Yuk Amalkan

Kategori :