BACAKORAN.CO - Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri masih kesulitan di BWF World Tour Finals 2023. Mereka harus menelan kekalahan kedua di fase penyisihan Grup B ganda putra.
Bagas/Fikri di laga kedua yang berlangsung di Hangzhou China pada kamis (14/12), takluk kepada wakil Korea Selatan Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae dengan kedudukan 9-21, 12-21.
Sebelumnya, Bagas/Fikri takluk kepada kompatriotnya, Fajar Alfian/Muhammad Rian 21-14, 21-19.
Usai pertandingan lawan Selatan Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae, Bagas mengakui bahwa lawan bermain lebih baik. Mereka mampu menguasai jalannya pertandingan.
"Kami akui, kami belum menemukan formula yang pas untuk bermain di situasi lapangan seperti ini," terang Bagas.
Fikri menambahkan, kekalahan ini harus dirasakan karena permainan tim terbawa dengan pola permainan lawan. Sehingga mereka kesulitan mengembangkan permainan.
"Hari ini kami terbawa pola permainan lawan, bola 1-2 dari awal sudah ditutup sama mereka. Itu membuat kami sangat kesulitan untuk berkembang," jelas Fikri.
Meski kalah, Fikri enggan angkat bendera putih. Mereka akan tetap berjuang di laga pamungkas Grup B ganda putra yang akan berlangsung besok (15/12).
Bagas/Fikri saat tampil di BWF World Tour Finals 2023.-pbsi-
Meski laga nanti tidak bisa jadi jaminan bawa mereka ke semifinal, namun kemenangan akan meningkatkan kepercayaan diri mereka menatap pertandingan di kejuaraan lainnya.
"Besok kami mau coba lagi, coba ambil poin, nothing to lose saja," tegasnya.
Pada laga besok, Bagas/Fikri akan menantang Kim Astrup/Anders Rasmussen.
bagas/Fikri melengkapi kegagalan wakil Indonesia di BWF World Tour Finals 2023 pada pertandingan hari kedua. Ini setelah di pertandingan sebelumnya Gregoria Tunjung dari tunggal putri takluk kepada lawannya.