Rahasia Alam yang Luar Biasa! 15 Manfaat Belimbing Wuluh: Mengatasi berbagai Keluhan Penyakit

Sabtu 23 Dec 2023 - 00:00 WIB
Reporter : djarwo
Editor : djarwo

BACAKORAN.CO - Belimbing wuluh, atau Averrhoa bilimbi, selain dikenal sebagai bumbu dapur, juga memiliki sejumlah manfaat kesehatan yang luar biasa.

Dalam tulisan kali ini akan kita bahas, manfaat belimbing wuluh secara keseluruhan dalam memberikan solusi alami untuk masalah kesehatan mulai dari masalah batuk, serta memiliki khasiat lainnya seperti menurunkan tekanan darah, mengatasi flu, dan bahkan mengontrol kadar gula darah.

1. Kaya Akan Antioksidan dan Vitamin C

Belimbing wuluh mengandung tinggi vitamin C, yang merupakan antioksidan alami. Antioksidan berfungsi dalam membantu melawan radikal bebas dalam tubuh, mendukung sistem kekebalan, dan menjaga kesehatan kulit.

Kehadiran senyawa flavonoid dan alkaloid juga menambah kekuatan antioksidan belimbing wuluh.

BACA JUGA:Sambel Belimbing Wuluh ala Cek Nova, Pedasnya Nambah Berkali-kali, Sensasi Kuliner yang Tak Terlupakan!

2. Mengatasi Batuk dan Flu

Dalam pengobatan Tradisional telah digunakan oleh nenek moyang sebagai obat batuk, belimbing wuluh membantu meredakan gejala batuk dan flu. Kandungan asamnya dapat membantu membersihkan saluran pernapasan dan meredakan iritasi tenggorokan.

3. Meredakan demam dan flu

Cuaca buruk seringkali membuat tubuh mudah terserang demam dan flu. Lebih rentan jika sistem kekebalan tubuh kita lemah. Jika sedang demam, gunakan buah belimbing wuluh.

Khasiat buah belimbing wuluh yang bermanfaat dapat digunakan untuk meredakan demam dan flu. Kandungan vitamin C yang kaya pada buah belimbing dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

Rebus buah belimbing wuluh, lalu minum air rebusan dari buah belimbing tersebut.

4. Menurunkan Tekanan Darah

Belimbing wuluh mengandung kalium, mineral yang membantu mengatur tekanan darah. Dengan mengonsumsinya secara teratur, dapat membantu mengontrol tekanan darah dan mendukung kesehatan jantung.

BACA JUGA:6 Manfaat Luar Biasa Daun Belimbing Wuluh! Kesehatan Tulang, Gula Darah, Hingga Lawan Kanker!

Tags :
Kategori :

Terkait