BACAKORAN.CO - Membuat jurnal harian adalah kegiatan yang sederhana namun memiliki dampak yang mendalam dalam pengembangan diri.
Jurnal menjadi tempat untuk mencurahkan pikiran, menyimpan kenangan, dan merenungkan pengalaman hidup.
Pada bahasan berikut ini, kita akan menelusuri proses membuat jurnal harian dan lima manfaat utamanya yang dapat membawa perubahan positif dalam kehidupan sehari-hari.
Proses Membuat Jurnal Harian
Pilih format jurnal yang cocok, pertama yang harus dilakukan yaitu, menentukan format jurnal yang sesuai dengan preferensi kamu.
BACA JUGA:Umur Berkurang, Mati tak Mengenal Usia, Manfaat Muhasabah di Akhir Tahun!
Hal ini bisa berupa jurnal fisik dengan pena dan buku, atau jurnal digital menggunakan aplikasi atau platform khusus.
Jadwalkan waktu setiap hari, pilih waktu yang tetap setiap hari untuk menulis jurnal.
Kegiatan ini bisa menjadi renungan rencana di pagi hari, atau malam untuk merefleksikan peristiwa sepanjang hari.
Tulis tanpa hambatan, jangan terlalu khawatir tentang tata bahasa atau struktur kalimat yang sempurna.
Biarkan kata-kata mengalir tanpa hambatan, izinkan diri kamu untuk mengungkapkan pikiran dan perasaan dengan jujur.
BACA JUGA:Wow, Ini 5 Rahasia Manfaat Baby Oil Untuk Kecantikan Kulit Wajah Yang Wajib Diketahui!
Varietas isi, jangan hanya terpaku pada mengeluh atau merenungkan masalah.
Variasikan isi jurnal dengan menulis tentang momen bahagia, pencapaian, atau hal-hal kecil yang memberikan kebahagiaan.
Rutin membaca dan merefleksikan, selalu luangkan waktu untuk membaca kembali catatan kamu.