BACA JUGA:Pulau Tikus, Pulau Destinasi Wisata Pesona Alam di Kota Bengkulu
Gazebo-gazebo yang tersebar di antara tanaman bunga menjadi tempat nyaman untuk menikmati keindahan taman.
Terdapat juga fasilitas karaoke dengan peralatan yang memadai, yang dapat dinikmati pengunjung secara gratis.
Keberagaman spot foto yang menarik juga menjadi daya tarik tersendiri di Taman Asih Sidomulyo.
Dengan hiasan payung warna-warni yang tergantung, pengunjung bisa mengabadikan momen seru mereka dengan latar belakang keindahan alam dan taman.
BACA JUGA:Keren! Kawasan Wisata Wakatobi Makin Cantik, Nikmati Keindahan Puncak hingga Bawah Laut
Dengan harga yang terjangkau, Taman Asih Sidomulyo adalah pilihan tepat untuk liburan seru tanpa harus merogoh kocek dalam-dalam.
Jadikan destinasi wisata ini sebagai alternatif menarik untuk mengisi waktu liburan yang ada.