Tengah Berselfie! Wisatawan China Terjatuh dan Tewas di Kawah Ijen Banyuwangi Jawa Tengah, Begini Kronologinya

Senin 22 Apr 2024 - 10:22 WIB
Reporter : Yanti D.P
Editor : Yanti D.P

BACAKORAN.CO - Seorang wisatawan atau turis dari China bernama Huang Lihong (31) meninggal dunia di kawasan Taman Wisata Alam (TWA) Kawah Ijen Banyuwangi, Jawa Timur, Sabtu (20/4/2024).

Korban meninggal merupakan warga negara China yang tengah berlibur di Indonesia bersama sang suami.

Saksi mengatakan yang merupakan seorang pemandu wisata menjelaskan ia memandu.

Dan mengantarkan kedua pasangan tersebut dari Paltuding ke Kawah Ijen pada pukul 02.10 wib.

BACA JUGA:Anies-Muhaimin Tebar Senyum, Ganjar-Mahfud Beri Kepercayaan Hakim, Prabowo-Gibran Diwakili Pengacara

BACA JUGA:Resmi! Sandi Fahlepi Jabat Pj Bupati Muba, PJ Gubernur : Ingatkan Jangan Ikut Politik Praktis

Setelah naik ke daerah gunung, mereka turun ke bawah untuk menyaksikan api biru di sana.

Kemudian, korban dengan rombongan yang lain naik kembali untuk melihat sunrise atau matahari terbit.

Korban melakukan sesi foto dengan sang suami dan bergantian pada latar matahari terbit.

Sang suami foto terlebih dahulu kemudian disusul sang istri (korban) untuk berganti dalam sesi foto.

BACA JUGA:WOW, Perahu Rakit Seberangkan Mobil Ambulance, Jembatan Putus Diterjang Banjir, Ini Perjuangannya...

BACA JUGA:2 Pria dan Wanita yang Tewas di Kebun Karet Diduga Sempat 'Bergulat' di Semak-semak

Tapi korban kembali mundur agar lebih dekat dengan kayu yang ada di belakangnya.

"(Saat korban berpose) Yang foto saya dan suaminya," kata Guswanto, seperti dikutip dari Tribun Jatim, Minggu (21/4/2024).

Jarak korban dengan jurang hanya sekitar 2-3 meter, kemudian saat itu rok korban terlilit atau membelit kakinya sendiri.

Kategori :