Dengan harga yang murah mulai dari 25 ribu Kikil Bu Cilik termasuk kuliner yang harus kalian cicipi dan rasakan kepedasan sambal bawang nya juga.
4. Tengkleng Buk Edi
Tengkleng Buk Edi --Tribunnews.com
Tengkleng Bu Edi adalah sebuah warung kuliner yang menyediakan tengkleng, yakni makanan khas Solo yang dibuat seperti gulai tetapi tidak menggunakan santan dan berisi tulang kambing.
Warung ini merupakan salah satu makanan legendaris di Solo yang telah ada sejak tahun 1971.
Bu Edi sendiri merupakan nama pemilik tengkleng ini, yang awalnya berjualan keliling dari Pasar Klewer.
BACA JUGA:Bikin Kaget! 6 Kuliner Indonesia yang Mirip dengan Makanan Luar Negeri, Hampir Nggak Ada Bedanya
BACA JUGA:6 Kuliner Khas Ramadan dari Berbagai Daerah di Indonesia, Yang Mana Kesukaanmu?
Tengkleng Bu Edi berada di bawah Gapura Pasar Klewer dan diteruskan oleh anaknya, yang pertama bernama Sulistri.
Tengkleng Bu Edi menyediakan kuliner yang berasal dari daging kambing, dengan kuah gurih dan tulang kambing yang empuk.
Rasanya yang khas, bumbunya yang meresap sampai ke tulang, dan dagingnya yang empuk membuat banyak pengunjung datang kembali.
Warung ini dikelola oleh Sulistri, yang merupakan generasi ketiga dari perintis usaha tersebut.
BACA JUGA:Viral! Resep Kuliner Khas Medan Mie Bangladesh Durian dengan Sentuhan Rasa yang Unik
Harga 1 porsi tengkleng Bu Edi disini dibanderol dengan harga Rp 30 ribu sampai Rp 50 ribu.
5. Surabi Notosuman