BACA JUGA:Waduh, Barca Kehilangan 3 Bintang Sebelum Bursa Transfer Dibuka
BACA JUGA:Pogba Sudah Move On Tuh, Tampil ke Publik Dukung Timnas Prancis
Keberhasilan La Furia Roja meraih tiket ke babak perempat final tidak lepas dari peran Rodri. Gelandang Manchester City itu berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-39. Spanyol lebih dulu kebobolan lewat gol bunuh diri bek Spanyol, Robin Le Normand pada menit 18’.
Gol yang dicetak Rodri membuat gairah supporter Spanyol kembali meningkat. Tak heran jika keran gol Spanyol kembali deras.
Fabian Ruiz membawa Spanyol unggul 2-1 setelah memanfaatkan umpan matang dari wonderkid, Lamine Yamal pada menit ke-51. Gawang Georgia kembali bobol lewat aksi spektakuler penyerang sayap, Nico Williams pada menit ke-75.
Gol keempat ditutup oleh Dani Olmo pada menit ke-83. Kemenangan itu membuat Spanyol menjadi favorit untuk meraih gelar juara. Namun mereka harus bisa mengatasi Jerman jika ingin meraih tiket semifinal. (*)