Ini Reaksi Lionel Messi Setelah Timnas Argentina Dilempari oleh Fans Prancis

Kamis 25 Jul 2024 - 15:51 WIB
Reporter : Zulhanan
Editor : Zulhanan

BACAKORAN.CO – Timnas Argentina mendapatkan perlakuan yang tidak mengenakkan pada laga perdana cabor sepak bola Olimpiade Paris 2024. Tim Tango Junior dilepari oleh seluruh penonton Prancis imbas dari nyanyian rasis yang diposting oleh Enzo Fernandez

Gelandang asal Chelsea itu menyanyikan lagu rasis saat merayakan kemenangan juara Copa Amerika 2024 dengan menyinggung para pemain timnas Prancis banyak diperkuat oleh pemain kulit berwarna. 

Nyanyian rasis para pemain Argentina itu membuat supporter Timnas Prancis marah dan melakukan balas dendam kepada para pemain timnas Argentina U-23 yang bertanding melawan Maroko U-23 pada laga perdana grup B. 

Semua penonton yang hadir melempar benda-benda yang mereka bawa usai pertandingan. Mulai dari botol mineral hingga makanan berbungkus plastik dilempar ke dalam stadion sebagai ungkapan kemarahan kepada timnas Argentina. 

BACA JUGA:Krisis Bek Kiri, MU Cari Pemain Gratisan Emang Ada?

BACA JUGA:Pemain ini Menangis Saat Dijual oleh Pelatih Arsenal, Arsene Wenger

Pada laga perdana tersebut Timnas Argentina langsung kalah dengan skor 1-2. Kekalahan tersebut sangat menyakitkan karena Argentina merupakan salah satu unggulan grup B pada Olimpiade Paris 2024. 

Usai pertandingan suasana lapangan  Stadion Geoffroy-Guichard, Saint-Ètienne berubah menjadi pesta lemparan ke dalam stadion. Penonton yang hadir rata-rata dipenuhi oleh orang Prancis seakan murka dengan timnas Argentina. 

Pihak keamanan bergegas melakukan keamanan agar tindakan anarkis yang dilakukan oleh penonton Prancis tidak menjalar  ke dalam stadion. Para petugas keamanan langsung mengamankan para pemain timnas Argentina masuk ke dalam ruang ganti pemain. 

Lantas bagaimana reaksi kapten timnas senior Argentina, Lionel Messi. Mantan pemain Barcelona dan Paris Saint Germain (PSG) itu hanya menulis pesan singkat di akun Instagram pribadinya.

“Insolito”, tulis Messi. Kata insolito itu dari bahasa Spanyol atau dalam bahasa Inggris diartikan unusual atau tidak biasa. Itulah komentar Messi melihat rekan-rekan juniornya bertanding pada Olimpiade Paris 2024. 

Messi memang tidak berada dalam bus rombongan timnas Argentina saat lagu rasis tersebut dinyanyikan hampir seluruh pemain timnas Argentina. Sengaja atau tidak sengaja, Enzo Fernandez langsung menyiarkan secara live streaming di Instagram. 

BACA JUGA:Semangat Baru Hojlund, Warisi Nomor Punggung Ibrahimovic

BACA JUGA:Inilah Tiga Alasan Mengapa Rodri Layak Meraih Trofi Ballon d'Or

Kategori :