Fikri/Daniel Tumbangkan Wakil Taiwan, Ini Kelemahan Yang Harus Dibuang di Japan Open 2024

Rabu 21 Aug 2024 - 17:48 WIB
Reporter : Kumaidi
Editor : Kumaidi

BACA JUGA:Atasi Wakil China, Siapa Lawan Fajar/Rian di Babak 16 Besar Japan Open 2024?

Menurut Fikri, dalam permainan masih ada kekurangan yang harus dibenahi. Kekurangan itu adalah kesabaran. 

"Bicara soal kekurangan yang ada pada saya sendiri, faktor kesabarannya. Juga ada mati sendiri. Juga powernya masih kurang karena shuttlecock di sini berkarakter berat," jelasnya.

Daniel Marthin menambahkan bahwa secara permainan di debut duetnya ini diakui sudah lumayan. Hanya memang beebrapa kali sempat melakukan kesalahan.


Muhammad Sohibul Fikri/Daniel Marthin semakin kompak di Japan Open 2024-pbsi-

"Kami masih banyak melakukan kesalahan sendiri. Kami di game kedua sudah unggul jauh, malah bisa tersusul. Kami belum bisa bermain aman," terangnya.

BACA JUGA:Ajib, Cabang Badminton Pastikan 2 Medali Emas SEA Games, Target PBSI Terpenuhi

Daniel Marthin mengatakan bahwa harus mengurangi kesalahan di laga selanjutnya. Sebab, ketika kasalahan di buat pemain lawan sudah siap membalasnya dengan lebih percaya diri. 

"Tadi saat unggul karena gagal satu poin karena kesalahan sendiri, saya lihat lawan jadi tampil percaya diri. Ini akibat kesalahan kami, lawan bisa mengejar. Ke depan kami tidak boleh banyak mati sendiri." ingatnya.

Namun demikian, Daniel tidak menampik bahwa lawan yangd ihadapi hari ini memang bukan abal-abal. Pasangan Taiwan itu bermain bagus. 

"Kuat juga dan kencang pukulannya. Tadi kami sempat terbawa irama permainan lawan ikut bermain kencang-kencangan," terangnya.

Kategori :