BACAKORAN.CO-- Seorang wanita penghuni rumah kontrakan di Dusun II, Desa Lumpatan, Kecamatan Sekayu, Kabupaten Musi Banyuasin, Rabu sore 21 Agustus 2024 sekira pukul 15.45 WIB di temukan tewas.
Wanita yang diketahui bernama Elsi Lestari (35) itu ditemukan tewas dalam kondisi tertelentang di lantai kamar tidurnya dan handphone yang masih di charge berada di dekat telinga kanannya.
Dia diketahui tewas setelah sejumlah warga mendobrak pintu rumah setelah di panggil tak kunjung ada sahutan.
Keterangan yang di himpun, siang itu salah seorang rekan Elsi Lestari yaitu Eva, berkunjung ke rumah kontrakan tersebut.
BACA JUGA:Penikam Buruh Pabrik Hingga Tewas Menyerahkan Diri, Keluarga Meminta Maaf
BACA JUGA:Perayaan HUT Kemerdekaan RI Berakhir Tragis, Mulyono Tewas Tertimpa Peserta Lain dalam Lomba Panjat Pinang..
Eva kemudian mengetuk pintu rumah dan memanggil-manggil nama sahabatnya itu beruangkali. Namun dari dalam rumah yang saat tu terkunci dari dalam tak ada sahutan. Padahal Eva yakin jika Elsi ada di dalam rumah
Eva lantas mencoba menghubungi Elsi melalui telepon genggam, namun tetap tidak ada jawaban. Padahal dari dalam rumah terdengar nada dering handphone milik Elsi.
Eva mulai curiga dan merasa ada yang tidak beres dengan kondisi sahabatnya itu. Lalu Eva menceritakan hal itu kepada pemilik kontrakan, Ketua RT dan Kepala Dusun.
Informasi itu kemudian diketahui aparat kepolisian setempat. "Setelah mendapat izin untuk membuka pintu rumah secara paksa, kami menemukan Elsi sudah tidak bernyawa dalam posisi terlentang di kasur,"jelas Kanit Reskrim Polsek Sekayu, Aiptu Aprianto SH.
BACA JUGA:RUU Pilkada Ditunda, Mahasiswa Jangan Sampai Lengah, UU Omnibus Law Pernah Disahkan Tengah Malam
BACA JUGA:31 Link Penghasil Saldo DANA Gratis Paling Cuan Bantuin Kamu Bayar Tagihan Pinjol Rp1 Juta, Cuma 10 Menit Cair
Aiptu Aprianto menegaskan jika saat jenzah korban di temmukan, tubuh Elsi dalam posisi tertelentang dan handphone masih dalam kondisi diisi daya.
Polisi kemudian langsung melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) untuk mengetahui penyebab kematian wanita itu.
Dari hasil pemeriksaan awal, polisi tidak menemukan tanda-tanda kekerasan di tubuh Elsi. Wanita itu diduga meninggal dunia karena sakit yang dideritanya.
Kakak kandung Elsi, Deti, membenarkan bahwa adiknya memang dalam kondisi sakit yaitu mengidap penyakit gondok beracun sejak tahun 2022.
BACA JUGA:Pernah Jabat Plt Wali Kota, Bekas Anak Buah Alex Noerdin Ini Tersangka 2 Kasus Korupsi
"Elsi rutin menjalani cek up dan perawatan di RS Charitas Palembang selama tiga bulan terakhir," kata Deti.
Pihak keluarga Elsi kemudiann memutuskan untuk tidak mengambil langkah hukum terkait kematian Elsi.
"Keluarga telah membuat pernyataan resmi menolak dilakukan autopsi terhadap jenazah yang di temukan," jelas polisi