BACAKORAN.CO -- Pasangan calon wali kota dan wakil wali Kota Prabumulih Sumatera Selatan, Ir Hj Suryanti Ngesti Rahayu dan H Mat Amin SAg, (Ngesti - Amin) Rabu siang (28/8) resmi dideklarasikan.
Deklarasi pasangan dengan jargon Bersama Ngesti - Amin (BerGema) dan didukung '5 partai politik besar' yaitu Partai Demokrat, Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Partai Nasdem, Partai Golkar dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) itu digelar di Gedung Serbaguna Caroline Prabumulih.
Dalam acara yang dihadiri ribuan tim pemenangan hingga ibu-ibu majelis taklim itu, Ir Hj Suryanti Ngesti Rahayu dan H Mat Amin SAg diberikan kesempatan untuk menyampaikan pidato politiknya.
Ketika itulah istri mantan wali kota Prabumulih dua periode yaitu Ir H Ridho Yahya MM menegaskan jika sudah saatnya Prabumulih dipimpin wali kota perempuan.
"Di Indonesia sudah banyak contoh pemimpin perempuan yang berhasil, misalnya Bu Kofifah, Bu Airin dan yang lainnya. Karena itu sudah saatnya perempuan Prabumulih menjadi pemimpin,"katanya.
BACA JUGA:Satukan Frekwensi, PKS Bergema Siap Menangkan Ngesti - Mat Amin di Pilkada Prabumulih
BACA JUGA:Datang ke KPU, Balon Wakil Wali Kota Ini Mengundurkan Diri, Loh Kok?
Menurut Ngesti, ketika dia turun kebeberapa wilayah, banyak perempuan yang mendorongnya untuk maju sebagai calon wali kota
" Dengan bekal pengalaman mendamping Pak Ridho Yahya selama 10 tahun dan bekal pengalaman organisasi kami siap meajukan Kota Prabumulih. Perempuan bisa menunjukkan jati diri asal diberi kesempatan,"katanya
Ngesti yang mengaku pernah bergabung dalam organisasi PKK, Dekranas, PMI, ICMI, Perlindungan Perempuan dan Anak, Yayasan jantung optimis bisa membawa Prabumulih lebih maju.
"Kami juga punya pengalaman 33 tahun di pemerintahan. Ditambah Pak Mat Amin yang 3 periode di Legislatif, insyallah kita bisa lebih maju lagi,"katanya.
BACA JUGA:Viral! Calon Bupati Pati Slamet Warsito Ungkap Saldo ATM Rp200 Miliar untuk Pilkada 2024, Netizen: Halal?
Sementara itu, Mat Amin yang diberikan kesempatan dalam pidato politiknya berterimakasih atas kepercayaan partai politik pengusung dan pendukung.
Menurutnya, penetapan dirinya mendampingi Ir Suryanti Ngesti Rahayu bukanlah proses yang instan. Dia yakin apa yang telah dia perbuat selama di legislatif dan di masyarakat sudah di nilai.
Terlebih lagi, mantan wali kota 2 periode Ir Ridho Yahya punya peran penting dalam penentuan pasangan Ngesti - Amin.
Sementara itu, Ketua DPC Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kota Prabumulih, Heri Gustiwan dalam orasi politiknya menegaskan jika partainya sudah tekad bulat mendukung dan megusung, pasangan Ngesti - Amin.
BACA JUGA:Setelah Mandek, Harga Emas Antam Hari Ini Malah Anjlok Jadi Rp1,41 juta per Gram, Saatnya Borong?
BACA JUGA:Indra Sjafri Tegaskan Pemain Antusias Lawan Argentina, Ini Susunan Starting Eleven Indonesia vs Argentina
"Memang banyak 'suaro bedengung' kemano nian PPP. Setelah kami rapat dengan DPW dan DPP, maka DPD PPP Prbumulih sepakat mengusung Hj Ngesti Rahayu dan Mat Amin.
"Ibu Ngesti punya banyak pengalaman di pemerintahan, sementaran Pak Amin punya pengalaman di legislatif ditambah lagi beliau orangnya religius, maka kita yakin Prabumulih kedepan bisa lebih baik lagi ,"katanya.
"Semoga Allah menganugrahkan kemenang pada pasangan Ngesti - Amin di Pilkada Prabumulih,"ujarnya.
Usai deklarasi, diiringi partai politik pendukung dan ribuan massa, pasangan ini kemarin resmi mendaftar ke KPU Kota Prabumulih.