Mantap! Indonesia Imbangi Tim Peringkat 24 Dunia, Ini Klasemen Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026

Selasa 10 Sep 2024 - 22:05 WIB
Reporter : Kumaidi
Editor : Kumaidi

Atas hasil imbang ini, Timnas Indonesia berada di peringkat keempat di klasemen sementara Grup C dengan modal 2 angka. 

Kemudian Australia berada satu strip di bawah Indonesia dengan 1 angka. Arab Saudi kuasai klasemen Grup C usai di laga kedua kalahkan China dengan skor 2-1. 

BACA JUGA:Awali Perjuangan Ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Lawan Arab Saudi? Shin Tae Yong: Siapa Takut!

Arab Saudi kuasai klasemen Grup C dengan 4 angka sementara China terbenam di dasar klasemen dengan 0 poin. Adapun Jepang ada di posisi kedua dengan 3 angka disusul kemudian Bahrain di bawahnya dengan poin yang sama dengan Jepang. 

Selanjutnya Timnas Indonesia akan jalani pertandingan ketiga melawan tuan rumah Bahrain. Pertandingan melawan Bahrain akan berlangsung pada 10 Oktober 2024. 

Pada lima hari kemudian, Timnas Indonesia menghadapi tuan rumah China (15/10).       

 

Susunan Pemain 

Indonesia (5-4-1): Maarten Paes (g); Sandy Walsh, Jay Idzes, Rizky Ridho, Justin Hubner, Calvin Verdonk; Ragnar Oratmangoen, Nathan Tjoe, Ivar Jenner, Marselino Ferdinan; Rafael Struick

Pelatih: Shin Tae Yong

 

Australia (4-3-3): Mathew Ryan (g); Alessandro Circati, Aziz Behich, Harry Souttar, Cameron Burgess; Keanu Baccus, Jackson Irvine, Mitchell Duke; Samuel Silvera, Nestory Irankunda, Craig Goodwin

Pelatih: Graham Arnold

 

Klasemen Sementara Grup C

1. Arab Saudi   2  1  1  0  3-2  4

Kategori :