Bambang Pacul Ditugaskan Jadi Wakil Ketua MPR RI dari PDIP

Kamis 03 Oct 2024 - 12:26 WIB
Reporter : Yanti D.P
Editor : Yanti D.P

BACAKORAN.CO - Ahmad Basarah selaku Ketua Fraksi PDIP di MPR RI menyebutkan mantan Ketua Komisi III DPR RI periode 2019-2024, Bambang Wuryanto atau yang dikenal Bambang Pacul menjadi perwakilan partai di Pimpinan MPR RI.

Menurut Basarah, Bambang Pacul memiliki pengalaman yang kompeten di bidang politik.

"Saatnya beliau hijrah ke lembaga MPR menjadi Wakil Ketua MPR, nama tokoh senior partai tersebut adalah Ir.Bambang Wuryanto, demikian," kata Basarah kepada wartawan di kompleks parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, dikutip dari detikNews, Rabu (3/9/2024).

Basarah pun mengatakan keputusan ini telah diambil oleh DPP PDIP dan partainya telah mengemban prinsip bergiliran dalam menjadi tugas.

BACA JUGA:Profil Andika Adikrishna yang Punya Darah Keturunan Pejuang, Siap Menangkan Pilkada Blora 2024!

BACA JUGA:Putra Mbah Maimoen Dukung Pasangan Abu Nafi-Andika di Pilkada Blora, Siap Kalahkan Petahana

"Jadi begini, dari DPP PDIP sudah memutuskan setelah menugaskan saya sebagai Wakil Ketua MPR RI selama 2 periode berturut-turut, wakil ketua MPR 2014-2019 dan 2029-2024, maka saatnya berlaku asas bergiliran," jelasnya.

Basarah mengungkapkan Bambang Pacul adalah seorang senior di partai dan memiliki rekam jejak yang panjang pada dunia politik.

"Senior partai yang sudah cukup lama berdinamika dan berdialektika di DPR ini ya, sudah lebih 20 tahu," ungkapnya.

Pada Rabu (2/9/2024) MPR akan menggelar Rapat paripurna dalam penetapan Ketua MPR dan jajaran pemimpinnya, yang kemudian rapat akan digelar di gedung paripurna MPR/DPR/DPD RI, Senayan, Jakarta Pusat.

BACA JUGA:Gagal Revisi RUU Pilkada, Kini DPR RI Sahkan Perubahan Undang-Undang soal Pelayaran, Ini Dampaknya!

BACA JUGA:Adik Gus Dur Jadi Ketua Tim Pemenangan Andika Perkasa di Pilkada Jateng, Warga Nahdliyin Makin Solid Dukung

Disisi lain terdapat delapan fraksi di MPR yang sudah menyepakati Ahmad Muzani sebagai Ketua MPR untuk periode 2024-2029.

Pada posisi wakil ketua, PKB telah mengusulkan nama Rusdi Kirana, PKS Hidayat Nur Wahid, NasDem mengusulkan Lestari Moerdijay dan Golkar disebut akan mengusul Kahar Muzakir.

Untuk partai Demokrat belum mengusulkan siapa yang akan di usulkan dan DPD juga belum mengusulkan nama.

Kategori :