Latihan Perdana Timnas Indonesia di Bahrain Belum Lengkap

Senin 07 Oct 2024 - 08:19 WIB
Reporter : Kumaidi
Editor : Kumaidi

BACAKORAN.CO - Latihan perdana Timnas Indonesia di Bahrain belum bisa diikuti semua pemain. Latihan perdana belum lengkap karena beberapa pemain masih dalam perjalanan.

Penerbangan pertama Timnas Indonesia telah tiba di Bahrain pada Minggu (6/10). Pada Minggu malam, mereka sudah langsung pergi ke lapangan untuk berlatih.

Lawatan Timnas Indonesia ke Bahrain ini merupakan persiapan menatap pertandingan ketiga Grup C Ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. 

Pertandingan ketiga ini dijadwalkan menghadapi Timnas Bahrain. Pertandingan direncanakan berlangsung pada tanggal 10 Oktober 2024. 

Duel itu akan berlangsung di Stadion Nasional Bahrain dengan waktu kick off pukul 23.00 WIB.   

BACA JUGA:Timnas Butuh Dukungan, Erick: Ayo Hadir Langsung di Bahrain dan China

Pada latihan perdana, Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong menjelaskan bahwa belum semua pemain berkumpul. Ini karena sebagian masih di dalam perjalanan dan akan bergabung segera.


Ivar Jenner tampak sudah kumpul bersama pemain lainnya di sesi latihan perdana.-pssi-

"Dalam hari ini ataupun besok, semuanya akan bisa berkumpul. Kecuali Maarten Paes yang agak terlambat," terang Shin Tae Yong.

Shin Tae Yong menjelaskan bahwa untuk latihan di hari pertama tidak banyak yang bisa dilakukan. Ini karena kondisi pemain juga masih lelah setelah menempuh perjalanan panjang. 

"Kami melakukan perjalanan cukup panjang, jadi untuk latihan pertama ini, kami fokus kepada pemulihan kondisi fisik," terangnya. 

BACA JUGA:Shin Tae Yong Ajak Mees-Eliano Debut di Timnas Indonesia, Ini Daftar 27 Nama Lawan Bahrain-China

"Besok (7/10), kita mulai masuk ke sesi latihan taktik,” ujarnya setelah memimpin sesi latihan.

Dalam persiapan menatap pertandingan mealwan Bahrain, Pelatih Shin Tae Yong memanggil 27 pemain. Dalam daftar itu, 13 di antaranya pemain naturalisasi. 

Di dalamnya juga termasuk Mees Hilgers dan Eliano Reijnders. Keduanya merupakan pemain naturalisasi terbaru Timnas Indonesia.

Kategori :