Dalam melaksanakan tugas sebagai PPPK, individu diharapkan memiliki kepekaan terhadap keberagaman, kemampuan untuk berinteraksi sosial dengan baik, kesadaran akan pentingnya persatuan, serta empati terhadap orang lain.
4. Wawancara akan menggali informasi mengenai integritas dan moralitas calon PPPK, meliputi kejujuran, komitmen, keadilan, etika, dan kepatuhan terhadap peraturan.
BACA JUGA:Mohon Maaf! Menpan RB Ungkap Penyebab Ribuan Honorer Tersingkir dari Seleksi PPPK 2024
BACA JUGA:Buruan! Pendaftaran PPPK 2024 Hampir Tutup, Siap Ujian? Yuk Download PDF Soal Ujiannya
Total jumlah soal dalam seleksi kompetensi PPPK adalah 145 butir, dengan rincian sebagai berikut:
• Seleksi kompetensi teknis terdiri dari 90 butir soal;
• seleksi kompetensi manajerial terdiri dari 25 butir soal;
• seleksi kompetensi sosial kultural terdiri dari 20 butir soal;
BACA JUGA:11 Penyebab Pelamar TMS di PPPK 2024: Kesalahan Teknis hingga Dokumen Tidak Lengkap!
• wawancara terdiri dari 10 butir soal.
Pembobotan nilai untuk materi soal dalam seleksi kompetensi PPPK dan wawancara adalah sebagai berikut:
• Untuk materi soal seleksi kompetensi teknis, setiap jawaban benar memiliki bobot 5, sementara jawaban salah atau tidak menjawab mendapatkan nilai 0.
• materi soal seleksi kompetensi manajerial, sosial kultural, dan wawancara, bobot jawaban benar berkisar antara 1 hingga 4, dengan nilai 0 untuk jawaban yang tidak dijawab.
BACA JUGA:Inilah 3 Kategori Pelamar yang Ditetapkan Menpan RB Punya Peluang Besar di PPPK 2024