Sebelumnya, Zulhas mengatakan jika dirinya mendapat mandat dari Presiden untuk memastikan bisa mencapai swasembada pangan dalam lima tahun.
BACA JUGA:Pj Gubernur Elen Setiadi Terima Penghargaan Bapanas Award dari Badan Pangan Nasional
“Kita sudah punya garis besar strateginya," terang Zulhas.
Dikatakan, Produksi pangan tidak bisa hanya bergantung pada Pulau Jawa dan Sumatera.
Fokus utama adalah meningkatkan produksi komoditas penting seperti padi, tebu, dan jagung.
Wilayah Merauke, Papua, akan menjadi kunci dalam strategi baru ini.
BACA JUGA:Bersiap Antisipasi Darurat Pangan Gegara El Nino, 4 Daerah Ini Harus Gercep Tanam Padi
Kawasan tersebut telah dijadikan sebagai lumbung pangan (food estate) dan kini akan dikembangkan lebih lanjut untuk padi, gula, dan jagung.
Namun, terang Zulhas, tak mungkin hanya mengandalkan daerah tertentu seperti Jawa lantaran lahan yang sudah terbatas.
Sedangkan di Sumatera banyak lahan dialihkan untuk industri sawit.