Kehadiran Ole Romeny saja masih tidak cukup bagi Tim Garuda. Dari hasil pertandingan lawan Jepang terlihat sekali pasukan Shin Tae-yong itu masih kesulitan dalam penyelesaian akhir. Banyak peluang yang didapat tapi semuanya gagal menghasilkan gol.
Kehadiran Romeny saja nampaknya masih belum cukup bagi Merah Putih untuk menyapu bersih laga kandang sisa Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Tim Garuda harus menambah satu pemain setidaknya di posisi gelandang serang.
Sebelumnya rumor kepindahan Ole Romeny sempat dibocorkan oleh anggota Komisi XIII DPR RI, Jamaluddin Idham, yang mengikuti rapat proses naturalisasi Kevin Diks. Dalam wawancara dengan salah satu televisi nasional, Jamaluddin mengatakan Romeny akan menjalani proses naturalisasi.
“Saya rasa kita punya Ole Romeny. Ia merupakan striker mumpuni yang bisa menjadi harapan Timnas Indonesia dalam waktu dekat. Paling dekat dan realisistis adalah Ole (Romeny). Saya menilai ini sangat penting,” kata Jamaluddin Idham. (*)