BACA JUGA:Pinjol dan Judol Menjerat! Pria Asal Bandung Nekat Gasak ATM Nasabah Sampai Rp500 Juta...
Instruksi ini sudah dilakukan ke jajaran mabes hingga polda guna menindaklanjuti segala hal yang berkaitan dengan praktik judi online.
"Untuk itu, Bapak Kapolri menginstruksikan, kepada Bapak Kabareskrim Polri untuk membentuk Satgas Penanggulangan Perjudian Online dari mulai tingkat mabes hingga tingkat polda jajaran guna menindaklanjuti segala hal yang berkaitan dengan praktik perjudian online," ungkapnya.
Irjen Asep Edi Suheri mengatakan situs slot 82-78 ini dipromosikan di sejumlah situs media online, termasuk Telegram.
Situs ini menawarkan 'cara mudah' untuk berjudi tanpa registrasi nomor telepon hingga saldo yang murah sehingga banyak orang yang terjerat.
"Situs slot ini diinformasikan di berbagai situs media sosial termasuk telegram, Situs ini juga memberikan fasilitas untuk deposit dengan saldo dengan minimal saldo Rp 10 ribu tanpa harus registrasi dengan nomor handphone dan e-mail, oleh karena itu banyak orang yang tertarik untuk mengakses situs tersebut," papar Asep Edi.
Situs judi slot 82-78 ini merupakan situs judi online berskala internasional. Situs ini dikendalikan oleh WN China.
"Dengan servernya berada di luar negeri," imbuhnya.
Dalam kasus ini, Satgas telah menangkap 7 orang tersangka. Terdiri atas 1 WNA dan 6 orang WNI.
Arahan Prabowo mengenai penindakan judi online ini sebelumnya telah ditekankan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo kepada jajaran saat video conference seluruh jajaran di tingkat polda dan polres, Senin (28/10) lalu.
Jenderal Sigit menekankan akan menindak tegas pelaku judi online tanpa ragu.
Jenderal Sigit memerintahkan seluruh jajarannya untuk mendukung Asta Cita Presiden RI serta berbagai program dan kebijakan pemerintah lainnya.
Salah satunya terkait pemberantasan kejahatan yang memiliki ancaman berat bagi pembangunan bangsa, yakni perjudian online.