Siapa Sangka! Nikita Mirzani Pilih Lolly Dapat Warisan Terbesar Meski Ada Drama Ahli Waris

Selasa 10 Dec 2024 - 15:00 WIB
Reporter : Yudha IP
Editor : Yudha IP

BACAKORAN.CO - Nikita Mirzani kembali menjadi sorotan publik tentang ahli waris lolly.

Dalam sebuah acara pembukaan bisnis kulinernya di Cempaka Putih, Jakarta Pusat membeberkan fakta terbaru.

Aartis terkenal inimengungkapkan bahwa putri sulungnya, Laura Meizani atau yang akrab disapa Lolly akan mendapatkan bagian warisan paling besar dibanding adik-adiknya.

Meskipun sebelumnya sempat dicoret dari daftar ahli waris.

BACA JUGA:Minggu Depan, Lolly Putri Nikita Mirzani Jalani Pemeriksaan Terkait Kasus Vadel Badjideh

Pernyataan ini disampaikan Nikita pada Senin, 9 Desember 2024, di sela-sela peluncuran usaha mie ayam terbarunya.

Ia menegaskan bahwa bisnis yang ia bangun saat ini adalah bentuk tabungan untuk masa depan ketiga anaknya, termasuk Lolly.

"Bisnis kan untuk masa depan, untuk anak-anak. Jadi ini juga tabungan untuk Azka dan Arkana," ujar Nikita.

Nikita mengaku seluruh kerja kerasnya selama ini ditujukan untuk membahagiakan anak-anaknya.

BACA JUGA:Viral! Shella Shaukia Diduga Terlibat dalam Keberangkatan Umrah Isa Zega, Respon Nikita Mirzani Bikin Kaget

Ia berharap anak-anaknya menyadari hal tersebut, termasuk Lolly yang sempat terlibat konflik dengannya.

Bahkan Nikita pun bahwa ia kerja keras selama ini membahagiakan anak-anak sebagai sosok orang tua.

Meski sempat mencoret nama Lolly dari daftar ahli waris karena perseteruan saat Lolly bersekolah di Inggris, Nikita memastikan bahwa putrinya itu tetap akan mendapatkan bagian harta warisan paling besar.

"Semuanya dia tahu kok, kan sampai pembagian harta warisan pun dia paling besar, dia juga tahu," ungkap Nikita.

BACA JUGA:Polisi Siap Periksa Dokter USG dan 3 Staf KemenPPA Terkait Kasus Lolly Anak Nikita Mirzani

Kategori :