bacakoran.co

Istri Pendiri Grab Dukung Israel, Ajakan Boikot Menggema

Postingan Insta Story Chloe Tong, istri pendiri Grab yang diduga dukung Israel--

Istri Pendiri Grab Dukung Israel, Ajakan Boikot Menggema

Ramadhan Evrin

Ramadhan Evrin


bacakoran.co – aksi serangan brutal israel yang menewaskan hingga 8.000 warga palestima dikecam dunia internasional.

berbagai dukungan bagi warga gaza, pun datang dari penduduk berbagai belahan dunia.

dukungan yang diberikan pun bermacam rupa.

baik melalui aksi unjuk rasa besar-besaran hingga bantuan berupa obat-obatan dan makanan.

tak hanya itu, dukungan juga dalam bentuk ajakan untuk memboikot produk perusahaan yang pro-israel.

ajakan ini semakin mengemuka.

teranyar, netizen mengancam untuk memboikot .

apa pasal?

hal itu dipicu postingan instagram istri dari pendiri grab anthony tan, yakni chloe tong baru-baru ini yang diduga memberi dukungan untuk zionis israel.

melalui unggahan insta story miliknya yakni @chloetong, istri pendiri grab itu menulis bahwa dirinya sangat patah hati terkait apa yang terjadi di negara tersebut.

dirinya mengaku sangat mencintai israel dan menjadi negara paling favorit tempat berlibur bagi keluarganya.

maka itu chloe tong pun menyampaikan doa meskipun masih bertanya-tanya mengenai hal yang terjadi di negeri tersebut.

"hatiku sangat sakit dan aku belum mengatakan apapun karena aku kehabisan kata. aku merasa sangat mencintai israel tahun ini. aku menyimpannya untuk diriku sendiri, hanya melihat video dan berdoa, aku bertanya-tanya mengapa" tulisnya.

unggahan istri founder grab yang diduga beri dukungan untuk israel itu langsung viral dan menuai berbagai kritik.

netizen pun geram.

banyak netizen mengancam akan memblokir aplikasi grab lantaran chloe tong yang diduga mendukung israel tersebut.

bahkan, akun instagram @grabid atau grab indonesia pun dipenuhi kritik dari netizen tanah air.

“maaf grab, kami hapus kalian," tulis salah seorang netizen.

"ceo bawa bencana untuk bisnisnya sendiri," ujar warga lain.

"kasian ini gara-gara ceo grab sendiri, ga mikirin dampak ke lingkungan luas dan mitranya," tulis netizen lainnya.

“mending pakai gojek, dukung dan pakai produk dalam negeri” ungkap warganet lain.

Tag
Share