3 Amalan Terakhir Ramadhan yang Harus Kamu Pegang Teguh Menurut Ustadz Adi Hidayat, Apa Saja?
3 Amalan Terakhir Ramadhan Menurut Ustadz Adi Hidayat--id.wikipedia.org
2. Interaksi dengan Al-Quran
Al-Quran adalah petunjuk bagi seluruh umat manusia. Dalam Ramadan, membaca, memahami, dan mengamalkan isi Al-Quran menjadi amalan yang sangat ditekankan.
Ustadz Adi Hidayat menekankan pentingnya menjaga interaksi yang intens dengan Al-Quran hingga akhir Ramadan.
Bukan hanya membaca secara rutin, tetapi juga merenungkan maknanya, memperdalam pemahaman terhadap ayat-ayatnya, serta mengaplikasikan ajaran-ajaran yang terkandung di dalamnya ke dalam kehidupan sehari-hari.
Dengan demikian, Ramadan menjadi momentum yang tepat untuk meningkatkan kualitas spiritual dan keimanan kita.
BACA JUGA:Emang Boleh Zakat Fitrah Pakai Uang? Ini Penjelasan Ustadz Adi Hidayat
BACA JUGA:Zakat Fitrah Diberikan kepada Anak Yatim, Emang Boleh? Ini Penjelasan Ustadz Adi Hidayat
3. Sedekah
Sedekah adalah amalan yang memiliki banyak keutamaan dalam Islam. Rasulullah SAW bersabda bahwa sedekah dapat memadamkan dosa seperti air memadamkan api.
Oleh karena itu, Ustadz Adi Hidayat menyarankan agar menjadikan sedekah sebagai amalan utama hingga akhir Ramadan.
Melalui sedekah, kita dapat membantu sesama yang membutuhkan, membersihkan harta kita dari sifat serakah, serta mendekatkan diri kepada Allah SWT.
Tidak hanya dalam bentuk materi, tetapi juga dalam bentuk waktu, tenaga, dan kebaikan lainnya yang kita mampu berikan kepada sesama.