Cetak Gol pada 7 Laga Beruntun bersama Uruguay, Nunez Kirim Sinyal kepada Pelatih Liverpool
Striker timnas Uruguay, Darwin Nunez sudah memberikan dua gol dari dua laga bersama Timnas Uruguay pada turmanem Copa Amerika 2024--
BACAKORAN.CO – Penampilan striker timnas Uruguay, Darwin Nunez cukup sensasional. Penyerang Liverpool berusia 25 tahun itu sukses mencetak gol dalam 7 pertandingan beruntun bersama Uruguay. Dua gol terakhir disumbangkannya pada turnamen Copa America 2024 ke gawang Panama dan Bolivia.
Keberhasilan tersebut membuatnya menyamai rekor legenda Timnas Uruguay, Hector Scargone yang diciptakannya 96 tahun yang silam. Jika mampu menambah satu gol lagi saat menghadapi tuan rumah Amerika Serikat, Nunez bakal memecahkan rekor Hector Scargone.
Tampil tajam bersama timnas Uruguay berbanding terbalik saat dirinya bersama Liverpool musim ini. mantan striker Benfica dan Almeria masa depanya tak menentu di Anfield. Penampilannya pada laga-laga terakhir bersama Liverpool di Liga Premier Inggris sempat menjadi sorotan.
Nunez banyak membuat peluang emas dan gagal memberikan gol kemenangan bagia The Reds. Tak heran jika dirinya sempat dicadangkan oleh pelatih Juergen Klopp. Beruntung masa sulit tersebut tidak berlangsung lama dan Nunez mampu menyumbangkan gol pada laga terakhir Liverpool.
BACA JUGA:Waduh Belum Juga Dimainkan, Striker Timnas Inggris Ini Sudah Luka Memar
BACA JUGA:Rekor Transfer Termahal Bakal Dipegang Chelsea Lagi, Tapi... Kayaknya Belum Tentu Juara Sih!
Namun dengan kedatangan pelatih baru Arne Slot dia belum mendapatkan garansi untuk menjadi pemain reguler bersama Liverpool musim depan. Nunez harus bisa menyakinkan kepada pelatih Arne Slot tetap memberikannya satu tempat di skuad Liverpool.
Penampilannya bersama timnas Uruguay pada Copa America 2024 yang telah mencetak dua gol seakan Nunez mengirimkan pesan kepada pelatih Arne Slot bahwa dirinya masih layak untuk diandalkan. Dengan ketajaman yang terasah sangat baik, Nunez berpeluang menjadi topskor Copa Amerika.
Nunez memang harus tampil impresif karena tahun ini merupakan tahun terakhir kontraknya yang masih tersisa satu musim lagi. Jika tidak diinginkan lagi Liverpool maka dia akan dijual. Sebaliknya jika pelatih Arne Slot masih menginginkannya maka akan mendapatkan perpanjangan kontrak.
Darwin Nunez didatangkan oleh pelatih Juergen Klopp pada bursa transfer musim panas tahun 2022 lalu dari Benfica. Nunez dikontrak dengan durasi tiga tahun. Selama dua musim memperkuat Liverpool. Nunez berhasil mencetak 34 gol dari seluruh ajang kompetisi.
Bahkan rekannya di timnas Uruguay, Luis Suarez menyebut Nunez salah satu striker terbaik di dunia. Pujian pemain yang saat ini membela Inter Miami bersama Lionel Messi itu bukan tanpa alasan. Menurut Suarez penampilan Nunez sangat brilian dengan menjadi mesin gol bagi timnas Uruguay.
Fans Liverpool masih ingat terhadap penampilan Nunez tak mampu mencetak gol dalam 8 laga bersama Liverpool di Liga Premier Inggris. Suporter Liverpool mengkritiknya habis-habisan di media sosial.
Nunez sempat kehilangan tempat utama di skuat Liverpool. Pelatih Liverpool, Juergen Klopp menggantikan perannya kepada Cody Gakpo. Padahal penampilan Nunez tidak jelek-jelek amat. Pada musim ini, Nunez telah menyumbangkan 18 gol dan 13 assist dari 54 pertandingan dari seluruh kompetisi.
Namun karena label dirinya pemain mahal, banyak fans The Reds memberikan komentar yang cukup pedas kepadanya. Nunez didatangkan pada tahun 2022 lalu dari Benfica dengan harga 85 Juta Poundsterling.