BACAKORAN.CO – Kekuatan timnas Prancis bakal berkurang pada babak 16 besar Piala Eropa 2024. Les Bleus sebutan timnas Prancis bakal tidak diperkuat oleh salah satu penyerangnya, Kingsley Coman saat bentrok dengan timnas Belgia di babak 16 besar pada Senin dini hari nanti (1-7-2024).
Penyerang Bayern Munchen itu mendadak meninggalkan camp tempat latihan timnas Prancis. Dia langsung bertolak ke Swedia menggunakan pesawat untuk menemui sang istri, Sabrina Duvad yang tengah melahirkan.
Kepergian Coman sangat mengejutkan bagi jajaran para pemain timnas Prancis. itu kareha kepergiannya sehari menjelang pertandingan babak 16 besar Piala Eropa. Sejauh ini penyerang sayap berusia 28 tahun telah tampil sekali di babak penyisihan grup bersama tinmas Prancis.
Coman hanya main sebagai pemain pengganti saat timnas Prancis ditahan imbang oleh timnas Belanda dengan skor 0-0. Coman masuk menggantikan Ousmane Dembele di babak kedua pada menit ke-75.
Prancis memang termasuk salah satu negara yang difavoritkan menjadi juara Piala Eropa 2024 bersama timnas Inggris. Namun dari hasil babak penyisihan grup D, justru Prancis kalah bersaing dengan Austria yang berhasil meraih juara grup D. sedangkan Prancis hanya menempati runner up.
BACA JUGA:Tiket Habis, Tenang Big Match Legend Sriwijaya Masih Bisa Disaksikan Kok!
BACA JUGA: Luke Shaw Sembuh, Kekuatan Lini Belakang Inggris semakin Kuat
Sebagaimana dilansir oleh salah media Prancis, RMC Sport menyebutkan tenaga Coman sangat dibutuhkan oleh pelatih timnas Prancis, Didier Deschamps saat bertemu dengan Kevin De Bruyne dan kawan-kawan.
“Didier Deschamps berharap Kingsley Coman agar cepat bergabung dengan timnas Prancis usai menemani persalinan istrinya di Swedia. Di babak 16 besar akan menjadi ujian sesungguhnya bagi Prancis di fase knock out,” tulis RMC Sport.
Pasangan Kingsley Coman dan Sabrina Duvad itu menikah pada tahun 2019. Namun sebelumnya menikah dengan Sabrina, Kingsley pernah menikah dengan seorang model Prancis Sephora Goignan. Dari pernikahan tersebut pasangan ini dikarunia dua orang anak Layana dan Kaylee.
Begitu juga dengan Sabrian Duvad juga memiliki dua orang anak. Pada 2021, Kingsley Coman merahasiakan anak ketiga dari sorotan public. Coman juga meninggalkan timnas Prancis pada Piala Eropa 2020 lalu.
Selama menjalani kehamilan kedua , Sabrina Duvad menyimpan rapat masalah kehamilannya dari publik. Terakhir model sekaligus influencer asal Swedia itu mengunggah postingan 9 bulan yang lalu. Itu dilakukannya untuk menjaga privasi selama menjalani masa kehamilan anak kedua.
Sabrina Duvad yang memiliki 50 Ribu pengikut di Instagram ini sempat mempublikasikan saat memilik anak pertama. Dia sempat membagikan foto-foto kelahiran anaknya. Namun Kingsley Coman tidak mau mempublikasikan nama sang anak.
BACA JUGA:Dinyinyirin Terus Para Hatter, Virgil Van Dijk Serang Balik
Kingsley Coman Tinggalkan Timnas Prancis, Ada Apa Ya?
Zulhanan
Zulhanan
bacakoran.co – kekuatan timnas bakal berkurang pada babak 16 besar . les bleus sebutan timnas prancis bakal tidak diperkuat oleh salah satu penyerangnya, saat bentrok dengan timnas di babak 16 besar pada senin dini hari nanti (1-7-2024).
penyerang itu mendadak meninggalkan camp tempat latihan timnas prancis. dia langsung bertolak ke swedia menggunakan pesawat untuk menemui sang istri, sabrina duvad yang tengah melahirkan.
kepergian coman sangat mengejutkan bagi jajaran para pemain timnas prancis. itu kareha kepergiannya sehari menjelang pertandingan babak 16 besar piala eropa. sejauh ini penyerang sayap berusia 28 tahun telah tampil sekali di babak penyisihan grup bersama tinmas prancis.
coman hanya main sebagai pemain pengganti saat timnas prancis ditahan imbang oleh timnas belanda dengan skor 0-0. coman masuk menggantikan ousmane dembele di babak kedua pada menit ke-75.
prancis memang termasuk salah satu negara yang difavoritkan menjadi juara piala eropa 2024 bersama timnas inggris. namun dari hasil babak penyisihan grup d, justru prancis kalah bersaing dengan austria yang berhasil meraih juara grup d. sedangkan prancis hanya menempati runner up.
sebagaimana dilansir oleh salah media prancis, rmc sport menyebutkan tenaga coman sangat dibutuhkan oleh pelatih timnas prancis, didier deschamps saat bertemu dengan kevin de bruyne dan kawan-kawan.
“didier deschamps berharap kingsley coman agar cepat bergabung dengan timnas prancis usai menemani persalinan istrinya di swedia. di babak 16 besar akan menjadi ujian sesungguhnya bagi prancis di fase knock out,” tulis rmc sport.
pasangan kingsley coman dan sabrina duvad itu menikah pada tahun 2019. namun sebelumnya menikah dengan sabrina, kingsley pernah menikah dengan seorang model prancis sephora goignan. dari pernikahan tersebut pasangan ini dikarunia dua orang anak layana dan kaylee.
begitu juga dengan sabrian duvad juga memiliki dua orang anak. pada 2021, kingsley coman merahasiakan anak ketiga dari sorotan public. coman juga meninggalkan timnas prancis pada piala eropa 2020 lalu.
selama menjalani kehamilan kedua , sabrina duvad menyimpan rapat masalah kehamilannya dari publik. terakhir model sekaligus influencer asal swedia itu mengunggah postingan 9 bulan yang lalu. itu dilakukannya untuk menjaga privasi selama menjalani masa kehamilan anak kedua.
sabrina duvad yang memiliki 50 ribu pengikut di instagram ini sempat mempublikasikan saat memilik anak pertama. dia sempat membagikan foto-foto kelahiran anaknya. namun kingsley coman tidak mau mempublikasikan nama sang anak.
kingsley coman hanya diberikan izin beberapa hari saja untuk menemani sang istri melahirkan. setelah urusannya beres, coman diharapkan segera bergabung dengan timnas prancis untuk mempersiapkan diri melawan timnas belgia.
hal yang sama juga dialami oleh penyerang sayap timnas inggris, phil foden. pemain manchester city itu juga mendadak pulang ke inggris setelah timnya ditahan imbang oleh slovenia pada laga terakhir grup c.
foden buru-buru berangkat ke bandara untuk menemani pasangannya, rebecca cooke yang akan melahirkan anak ketiga. sebelum berangkat bersama timnas inggris, foden memang sering memposting foto pasanganya tengah hamil besar.
sebelumnya foden telah memiliki dua orang anak laki-laki dan perempuan yang lahir pada tahun 2019 dan 2021 lalu. namun pemain berusia 23 tahun itu sudah bergabung dengan timnas inggris dan kembali latihan bersama jelang melawan slowakia di babak 16 besar. (*)