Terungkap! Identitas Pelaku Penembak Donald Trump yang Ternyata Masih Remaja, Siapa Dia?
Pelaku penembakan Donald Trump teridentifikasi bernama Thomas Matthew Crooks, seorang remaja berusia 20 tahun.--istimewa
Crooks pun terdaftar sebagai pemilih Partai Republik dari Pennsylvania.
Namun, dia pernah menyumbangkan dana ke kelompok yang mendukung Demokrat pada Januari 2020.
BACA JUGA:Donald Trump Ditembak Saat Kampanye di Pennsylvania, Peluru Tembus Telinga, Upaya Pembunuhan?
BACA JUGA:Ditembak Saat Kampanye! Donald Trump Alami Luka di Telinga, Pelaku Diduga Penembak Jitu Tewas...
Dia memberikan sumbangan sebesar US$15 atau sekitar Rp241 ribu ke Progressive Turnout Project melalui platform donasi Demokrat, ActBlue seperti dilaporkan CNN.
Progressive Turnout Project adalah kelompok partisipasi pemilih liberal.
Sejauh ini, informasi mengenai Crooks masih sangat minim.
Ayahnya, Matthew Crooks pun enggan banyak bicara sebelum mengetahui apa yang sebenarnya terjadi dan "berbicara dengan penegak hukum."