bacakoran.co

Seri Indonesia vs Arab Saudi Berasa 3 Angka, Selanjutnya Australia!

Selebrasi Ragnad Oratmangoen usai menjebol gawang Arab Saudi-pssi-

BACAKORAN.CO - Timnas Indonesia berhasil membawa pulang poin dari lawatan ke Arab Saudi. Ini setelah Timnas Indonesia bermain imbang 1-1 (1-1) pada pertandingan pertama Ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 di King Abdullah Sports City, Jeddah, jumat dini hari (6/9).

Timnas Indonesia yang meladeni permainan terbuka Arab Saudi, membuka keunggulan lebih dulu setelah Ragnar Oratmangoen mencetak gol menit ke-19. 

Ragnar cetak gol usai tendangan kerasnya yang membentur kaki Sandy Walsh. Gol tercipta melalui serangan yang dibangun dari bawah.  

Arab Saudi merespons gol Ragnar tersebut. Mereka membangun serangan bergelombang. 

BACA JUGA:Awali Perjuangan Ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Lawan Arab Saudi? Shin Tae Yong: Siapa Takut!

Hingga akhirnya Arab Saudi bisa samakan kedudukan. Gol Arab Saudi lahir dari kaki Musab Fahz Aljuwayr.


Ragnar Oratmangoen saat mengamankan bola dari serbua pemain Arab Saudi-pssi-

Musab cetak gol setelah tendangannya di luar kotak penalti membentur dada Calvin Verdonk menit ke-45+3. Bola yang berubah arah itu mengecoh Maarten Paes.     

Memasuki babak kedua, permainan semakin terbuka. Kedua tim jual beli serangan.

Indonesia melakukan perubahan di babak kedua. Melakukan oenyegaran di beberapa posisi seperti memasukkan Egy Maulana Vikry, Asnawi Mangkualam, Shayne Pattynama, dan Muhammad Ferarri. 

BACA JUGA:Sah! Maarten Paes Debut Bersama Timnas Indonesia Kontra Arab Saudi di Ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026

Di babak kedua, Arab Saudi memiliki peluang leading. Ini setelah mereka mendapatkan penalti.

Sayang, Salem Aldawsari gagal menjalankan sebagai algojo. Tendangannya mampu ditepis Maarten Paes. 


Maarten Paes saat menepis tendangan penalti lawan-pssi-

Seri Indonesia vs Arab Saudi Berasa 3 Angka, Selanjutnya Australia!

Kumaidi

Kumaidi


bacakoran.co - timnas indonesia berhasil membawa pulang poin dari lawatan ke arab saudi. ini setelah timnas indonesia bermain imbang 1-1 (1-1) pada pertandingan pertama ronde 3 kualifikasi piala dunia 2026 di king abdullah sports city, jeddah, jumat dini hari (6/9).

timnas indonesia yang meladeni permainan terbuka arab saudi, membuka keunggulan lebih dulu setelah ragnar oratmangoen mencetak gol menit ke-19. 

ragnar cetak gol usai tendangan kerasnya yang membentur kaki sandy walsh. gol tercipta melalui serangan yang dibangun dari bawah.  

arab saudi merespons gol ragnar tersebut. mereka membangun serangan bergelombang. 

hingga akhirnya arab saudi bisa samakan kedudukan. gol arab saudi lahir dari kaki musab fahz aljuwayr.


ragnar oratmangoen saat mengamankan bola dari serbua pemain arab saudi-pssi-

musab cetak gol setelah tendangannya di luar kotak penalti membentur dada calvin verdonk menit ke-45+3. bola yang berubah arah itu mengecoh maarten paes.     

memasuki babak kedua, permainan semakin terbuka. kedua tim jual beli serangan.

indonesia melakukan perubahan di babak kedua. melakukan oenyegaran di beberapa posisi seperti memasukkan egy maulana vikry, asnawi mangkualam, shayne pattynama, dan muhammad ferarri. 

di babak kedua, arab saudi memiliki peluang leading. ini setelah mereka mendapatkan penalti.

sayang, salem aldawsari gagal menjalankan sebagai algojo. tendangannya mampu ditepis maarten paes. 


maarten paes saat menepis tendangan penalti lawan-pssi-

arab saudi mendapatkan penalti usai maarten paes melakukan pelanggaran di kotak penalti. dia melakukan pelanggaran karena gagal kuasai bola dengan mengecoh pemain arab saudi. 

dengan gagalnya penalti itu, pertandingan berakhir dengan skor 1-1.

bagi indonesia, skor ini berasa mendapatkan tiga angka. ini karena arab saudi adalah salah satu tim terbaik di asia.

mereka peringkat 56 dunia. bandingkan dengan indonesia yang aad di posisi 133 di klasemen fifa.

bahkan, secara permainan timnas indonesia juga tidak kalah dengan arab saudi. indonesia meski hanya kuasai 34 persen jalannya pertandingan, tapi mampu mengusik ketenangan arab saudi.

indonesia total melakukan 7 kali percobaan ke gawang arab saudi. dua di antaranya shot on goal.

setelah laga ini, pemain indonesia langsung kembali ke jakarta. mereka bersiap untuk menjalani pertandingan kedua di ronde 3 kualifikasi piala dunia 2026. 

pada 10 september mendatang, indonesia menjamu arab saudi di sugbk senayan, jakarta pusat. 

 australia pada laga perdana ronde ketiga kualifikasi piala dunia 2026 zona asia harus mengakui keunggulan tamunya bahrain dengan skor 0-1.

Tag
Share