bacakoran.co

Maarten Paes Tetap Bangga dengan Skor 0-0 Melawan Australia, Ini Gegaranya

Starting eleven Timnas Indonesia saat melawan Australia-pssi-

Maarten Paes Tetap Bangga dengan Skor 0-0 Melawan Australia, Ini Gegaranya

Kumaidi

Kumaidi


bacakoran.co - maarten paes puas dengan penampilannya saat memperkuat timnas indonesia melawan australia. pada pertandingan di sugbk senayan jakarta pada 10 september itu, dia menjadi aktor dibalik kesuksesan pasukan garuda main imbang 0-0.

maarten paes mementahkan 5 peluang emas australia. pemain australia pun dibuat penasaran dengan aksi paes di bawah mistar gawang.   

aksi ini bersejarah bagi maarten paes karena laga ini adalah debutnya bersama timnas indonesia. 

aksi menawan maarten paes di laga itu mencuri perhatian para suporter. laga tersebut disaksikan langsung oleh total 70.059 penonton.

maarten paes juga bangga karena aksinya bisa membantu indonesia terhindar dari kekalahan. apalagi indonesia bermain melawan tim dengan peringkat jauh berbeda.

indonesia saat ini ada di peringkat ke-133 sementara australia ada di posisi 24 dunia. 


maarten paes memang layak jadi man of the match dalam laga melawan australia-pssi-

"luar biasa dan gila. pertandingan yang top. 0-0 hasil bagus sebab secara peringkat fifa kita beda 100 peringkat," terang maarten paes.

kata maarten paes, kunci kesuksesan indonesia menahan australia adalah bermain kolektif. 

"saya merasa sangat baik. kita bermain secara kolektif sampai akhir meladeni tantangan australia," ujar maarten. 

"saya berharap ada gol [untuk indonesia] tapi 0-0 cukup bagus. mari kita lanjutkan. terima kasih kepada seluruh suporter timnas indonesia, sampai jumpa bulan depan," tukasnya.


ivar jenner saat menguasai bola melawan australia-pssi-

di pertandingan ini, maarten paes dinobatkan jadi man of the match dan presiden republik indonesia, joko widodo (jokowi) turun ke lapangan untuk memberi ucapan kepada dirinya secara langsung.

sebelumnya, marten paes juga melakukan aksi memukau saat indonesia melawan arab saudi. pertandingan itu berakhir dengan skor 1-1.

kesuksesan indonesia menahan imbang australia menempatkan indonesia di posisi keempat klasemen sementara grup c. 

selanjutnya, skuad garuda akan menjalani dua laga tandang. bulan depan, indonesia akan away ke markas bahrain (10/10) dan china (15/10).

 

Tag
Share