Mudik Aman, Kemenkes Siapkan 1.574 Posko Kesehatan untuk Nataru Siap Layani 24 Jam di Seluruh Indonesia
Kemenkes siapkan 1.574 posko kesehatan antara Tol dan area istirahat tersebar di seluruh Indonesia --
Layanan yang disediakan di posko kesehatan ini meliputi pemeriksaan kesehatan dasar seperti cek tekanan darah dan gula darah, serta penanganan gawat darurat.
Setiap posko dilengkapi dengan fasilitas seperti tempat tidur pasien, alat pemeriksaan seperti tensimeter, stetoskop, infus set, cairan infus, obat-obatan, tabung oksigen, perlengkapan gawat darurat, meja konsultasi, kursi, dan tempat penyimpanan obat.
BACA JUGA:PM Inggris Keir Starmer Kecam Rusia, Serangan Brutal ke Ukraina di Hari Natal!
Selain itu terdapat ambulans roda empat dan roda dua di setiap posko untuk menjangkau lokasi yang sulit dijangkau, terutama jika terjadi kemacetan panjang.
Azhar juga mengimbau masyarakat untuk mempersiapkan diri sebelum bepergian, termasuk memastikan kondisi fisik dan kendaraan dalam keadaan baik.
"Istirahat yang cukup, patuhi rambu lalu lintas, dan manfaatkan posko kesehatan jika merasa lelah atau membutuhkan bantuan," ujarnya.