Bandit Cyber dari Tulung Selapan ini juga bukan pemain sembarangan.
Mereka berhasil meretas dan membobol rekening korbannya dengan nilai Miliaran rupiah.
Lalu darimana orang orang Tulung Selapan belajar menjadi hacker?
Kepala Departemen Perlindungan Konsumen OJK Agus Fajri Zam pernah menyatakan jika daerah Tulung Selapan, Sumatra Selatan, ada tempat yang menjadi tempat sentral pelaksanaan kegiatan phising, skimmingy
Oleh karena itu, Agus mengingatkan kepada konsumen untuk selalu waspada.
Polisi pada September pernah menggerebek daerah Tulung Selapan dan mencokok 12 orang karena aksi pembobolan rekening nasabah BCA yang nilainya fantastis yakni Rp22 Miliar.
Karena keberhasilannya, penjahat cyber lokal ini menjadi mentor bagi warga lainnya.
Kini, nama Tulung Selapan telah menjadi terkenal dan di cap negatif khususnya lembaga keuangan.
Banyak warga disana yang justru tidak tahu menahu urusan kejahatan siber ini terkena dampaknya.***