4) Setelah makan, jangan langsung tidur
Produksi asam lambung akan meningkat setelah makan.
Oleh karena itu, seseorang tidak disarankan untuk langsung berbaring atau tidur usai makan karena dapat memicu gejala seperti mual dan heartburn (rasa panas di dada).
Usahakan untuk makan sekitar 2-3 jam sebelum waktu tidur dan berdiri atau duduk dengan posisi tegak selama 30 menit setelah makan guna mencegah asam lambung naik.
5) Stop merokok dan minum alcohol
Menghentikan kebiasaan merokok dan minum alkohol merupakan salah satu cara mencegah asam lambung naik yang cukup efektif.
Rokok dan alkohol dapat menyebabkan iritasi di lapisan kerongkongan dan perut, melemahkan otot kerongkongan hingga merangsang produksi asam lambung.
Sehingga asam lambung pun menjadi lebih mudah naik ke kerongkongan.
BACA JUGA:Ini 7 Alasan Penyebab Gigi Kuning Meski Rajin Gosok Gigi, Merokok Hingga Keturunan
6) Kelola stress dengan baik
Tidak hanya berkaitan dengan pola makan yang buruk, naiknya asam lambung juga dapat dipicu oleh kondisi mental yang kurang baik, seperti stres berlebihan.
Karena itu, Anda perlu mengelola stres dengan melakukan aktivitas yang bisa meningkatkan suasana hati, seperti berbelanja, menonton film, atau hobi lainnya.
7) Jangan konsumsi obat pereda nyeri tanpa resep dokter
Perlu diketahui, dikutip dari laman Siloam Hospitals, obat pereda nyeri ternyata memiliki efek meningkatkan produksi asam lambung.
Inilah mengapa diperlukan resep dari dokter sebelum mengonsumsi obat-obatan, tak terkecuali obat pereda nyeri.
Obat pereda nyeri yang harus dihindari khususnya jamu yang bahannya tidak jelas atau mengandung campuran obat pereda inflamasi.