BACAKORAN.CO - Bolehkah mengkonsumsi vitamin B kompleks setiap hari? Boleh saja kita untuk mengkomsumsi vitamin B komplek setiap hari, asalkan kita mengikuti dosis yang direkomendasikan oleh dokter atau produsen suplemen.
Vitamin B kompleks adalah sekelompok vitamin B yang terdiri dari vitamin B1, B2, B3, B5, B6, B7, B9, dan B12. Vitamin B kompleks bermanfaat untuk menjaga kesehatan dan fungsi organ tubuh, seperti metabolisme energi, fungsi saraf, dan pembentukan sel darah merah.
Namun, sebelum kita untuk memulai menggunakan suplemen vitamin B kompleks secara rutin, ada baiknya berkonsultasi terlebih dahulu dengan profesional kesehatan terlebih dahulu.
Hal ini karena beberapa orang mungkin memiliki kondisi kesehatan tertentu yang membuat mereka tidak boleh mengonsumsi vitamin B kompleks dalam jumlah berlebihan.
Misalnya, orang dengan gangguan ginjal, penyakit hati, atau alergi. Selain itu, vitamin B kompleks juga bisa berinteraksi dengan obat-obatan tertentu, seperti antibiotik, antidepresan, atau obat diabetes.
Oleh karena itu, penting untuk menginformasikan dokter tentang semua obat dan suplemen yang kalian konsumsi.
Manfaat, Dosis, dan Efek Samping Vitamin B Kompleks
Vitamin B kompleks adalah sekelompok vitamin yang sangat penting untuk kesehatan tubuh.
Vitamin B kompleks terdiri dari delapan jenis vitamin, yaitu vitamin B1 (tiamin), vitamin B2 (riboflavin), vitamin B3 (niasin), vitamin B5 (asam pantotenat), vitamin B6 (piridoksin), vitamin B7 (biotin), vitamin B9 (asam folat), dan vitamin B12 (cobalamin).
Masing-masing vitamin ini memiliki peran dan manfaat yang berbeda-beda bagi tubuh.
Manfaat Vitamin B Kompleks
Vitamin B kompleks memiliki banyak manfaat bagi tubuh, antara lain:
- Membantu metabolisme energi dari karbohidrat, lemak, dan protein yang dikonsums.
- Membantu fungsi saraf, otak, dan sistem syaraf pusat.
- Membantu pembentukan sel darah merah yang berfungsi mengangkut oksigen ke seluruh tubuh.
- Membantu menjaga kesehatan kulit, rambut, mata, dan mulut.
- Membantu menjaga kesehatan jantung dan pembuluh darah.
- Membantu menjaga kesehatan sistem kekebalan tubuh.
- Membantu perkembangan janin dan bayi dalam kandungan.
BACA JUGA:Hati-hati! Berikut 5 Tanda Tubuh Kamu Kekurangan Vitamin D, Salah Satunya Mood Berantakan