Ia berusaha mendekatinya, namun ternyata ia menemukan sekujur mayat yang sudah mengeluarkan bau menyengat dan telah dikerumuni belatung.
BACA JUGA:Pembunuh Siswa SMP di OKU Timur Diduga Warga Tanjung Mas, Tempat Korban Ditemukan
Lalu, Maulana bertemu dengan dua orang saksi lainnya yaitu Bahsan dan Yadi.
Mereka bertiga pergi melaporkan hal tersebut kepada kepala desa.
Setelah mendapatkan laporan tersebut, kades dan perangkat desa lainnnya langsung menuju TKP untuk memastikan beneran laporan saksi tersebut.
Dan ternyata benar, ada mayat berjenis kelamin laki-laki dengan posisi kaki dan tangan terikat dengan tali yang terbuat dari pelepah daun pisang kering.
BACA JUGA:Polisi Tangkap Pembunuhan Siswa SMP di OKU Timur, Ini Wajah Pelakunya
BACA JUGA:Banyak Warga Geram Dan Penasaran, Siapa Pembunuh Anak SMP di OKU, Ini Tampang Pelakunya
Kemudian, Kades tersebut langsung menghubungi Kapolsek Cempaka untuk melaporkan penemuan mayat itu.
Setelah Kapolsek Cempaka tiba di lokasi itu, pihak kepolisian langsung mengamankan dan olah TKP.
Serta menghubungi Ambulance untuk mengevakuasi mayat dari TKP menuju RSUD OKU Timur atau RSUD Tulus Ayu, yang ada Desa Tulus Ayu, Belitang.
"Itu untuk dilakukan VER maupun tindakan medis lainnya, serta untuk identifikasi mayat oleh tim Inafis Polres OKU Timur," ujar Kapolsek Cempaka AKP Aston L Sinaga.
BACA JUGA:Mantap Pak Polisi! Pelaku Pembunuh Anak SMP di OKU Berhasil Ditangkap, Ini Updatenya
Setelah mayat tiba di RSUD OKU Timur dan dilakukannya evakuasi.