Banyak Warga Geram Dan Penasaran, Siapa Pembunuh Anak SMP di OKU, Ini Tampang Pelakunya
Banyak Warga Geram Akhirnya Pelaku Pembunuh Anak SMP di OKU terungkap ini tampangnya--Ist
BACAKORAN.CO - Akhirnya Pelaku pembunuhan siswa SMP Rifki Rifaldi (13) di OKU Timur Terungkap.
Setelah menghebohkan warga sekitar yang melihat ada sesuatu yang mengambang dipinggiran sungai pada Jumat (29/3) sekitar pukul 07.00 WIB.
Banyak wargapun ikut geram dengan kasus pembunuhan siswa SMP dan menebak-nebak orang terdekat yang terlibat aksi keji tersebut.
Namun akhirnya setelah melakukan penyelidikan pada Sabtu (6/4) dikabarkan polisi berhasil menangkap diduga pelaku pembunuhan Rifki Rifaldi.
BACA JUGA:Mantap Pak Polisi! Pelaku Pembunuh Anak SMP di OKU Berhasil Ditangkap, Ini Updatenya
BACA JUGA:Pembunuhan Siswa SMP, Polisi Cari CCTV di Sepanjang Jalan yang Diduga Dilintasi Korban, Hasilnya?
Sebagai informasi tambahan Pelaku Pembunuhan Siswa SMP di OKU Timur Dikabarkan Berhasil Ditangkap, Selengkapnya Tunggu Rilis
Setelah dilakukan serangkaian penyidikan, Anggota Satreskrim Polres OKU Timur dikabarkan berhasil menangkap diduga pelaku pembunuhan Rifki Rifaldi (13) pelajar di OKU Timur.
Kasat Reskrim Polres OKU Timur AKP Hamsal membernarkan penangkapan tersebut. Hanya saja untuk informasi lengkapnya dia meminta agar bersabar menunggu rilis. "Mau dirilis Senin," kata Hamsal, Sabtu 6 April 2024.
Diketahui sebelumnya, Rifki Rifaldi (13) warga RT 05 RW 02, Desa Gumawang, Kecamatan Belitang, Kabupaten OKU Timur, Sumatera Selatan ditemukan sudah meninggal, Jumat 29 Maret 2024.
BACA JUGA:Pembunuhan Siswa SMP, Polisi Cari CCTV di Sepanjang Jalan yang Diduga Dilintasi Korban, Hasilnya?
BACA JUGA:Siapa Pembunuh Anak SMP di Martapura OKU? Netizen Menduga Pelaku Orang Dekat
Jasad Rifki tersebut ditemukan mengapung di aliran sungai Pasipatan, anak Sungai Komering, Desa Tanjung Mas, Kecamatan Semendawai Barat OKU Timur.
Tak wajarnya lagi, kondisi jasad sudah membengkak dan posisi tangan terikat kebelakang dengan tali pelepah pisang. Begitupun kaki dalam keadaan terikat.